blank
Warga kebanjiran di Dusun Wates Desa Sumber Kecamatan  Kradenan.

BLORA (SUARABARU.ID) – Menjadi langganan banjir Dukuh Wates Desa  Sumber Kecamatan  Kradenan Kabupaten Blora setiap terjadi hujan deras yang mengakibatkan banjir luapan di daerah tersebut  dan merendam beberapa rumah warga yang berjumlah sekira 256 KK.

Semalam sekira pukul 17.00 WIB wilayah Blora selatan diguyur hujan lebat dengan durasi lama yang mengakibatkan banjir luapan di Wates Desa Sumber Kecamatan  Kradenan Kabupaten  Blora.

Danramil Kradenan Kapten Inf. Agus Supriyanto mengungkapkan bahwa banjir mulai meluap sekira pukul 18.15 WIB  dengan ketinggian banjir di lingkungan dan jalan desa sekitar 50-70 cm dan banjir yang menggenangi rumah warga dengan ketinggian rata – rata 20-50 Cm.

blank
BPBD Blora siaga di lokasi Banjir

“Banjir terjadi disebabkan karena sistem drainase yang tidak bagus dan akhirnya luapan air dari area pesawahan tidak mampu ditampung,” jelasnya.

Lanjut Danramil, Pukul 20.30 WIB banjir berangsur-angsur surut.

Tidak ada Kerugian/Korban Jiwa.

“Kerugian materiil, rumah warga Dsn. Wates Ds. Sumber Kec. Kradenan Kab. Blora terendam banjir, berikut data rumah warga yang terdampak banjir, RT. 01 RW. 03 : 15 KK, RT. 02 RW. 03 : 53 KK, RT. 03 RW. 03 : 68 KK, RT. 04 RW. 03 : 65 KK dan RT. 06 RW. 03 : 55 KK,” tandasnya.

Sunoto warga dusun Wates Desa Sumber Kecamatan  Kradenan Kabupaten  Blora mengatakan bahwa Banjir di Dusun Wates Desa Sumber Kecamatan  Kradenan ini sudah sering terjadi jika turun hujan dengan durasi yang cukup lama.

“Sudah biasa kalau hujan lebat sekali, jadi hanya sebentar, yang penting  aman dan  airnya lancar,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Aparat setempat langsung Mendatangi lokasi, BPBD Kab. Blora berjaga jaga, dan Menghimbau warga.Agar memperhatikan lingkungannya.

Kudnadi