KOTA MUNGKID (SUARABARU.ID) – Dewan Pengurus Cabang PKB Kabupaten Magelang besok pagi, Sabtu 6 Maret 2021 akan menggelar Muscab PKB di Graha Kartika Nawa Kompleks Kantor PC NU Palbapang Mungkid, Kabupaten Magelang.
“Acara akan dimulai pukul 09.00. Muscab PKB pada masa pandemi ini dilaksanakan secara luring dan daring,” kata Suwarsa Ketua DPC PKB Magelang, Jumatmalam.
Pembukaan muscab akan diikuti secara luring oleh perwakilan 21 Dewan Pengurus Anak Cabang ( DPAC) PKB , pengurus DPC dan anggota FPKB DPRD Kabupaten Magelang.
Sedang tamu undangan adalah para tokoh nasyarakat , ketua partai dan pejabat diundang untuk mengikuti pembukaan Muscab PKB secara during atau virtual zoom meeting. Masyarakat umum bisa mengikuti melalui chanel Youtube DPC PKB Magelang Channel.
“Mengingat situasi masih pandemi maka peserta kami batasi dan tetap mematuhi prokes . Panitia sudah menyiapkan hand sanitizer, masker, dan posisi duduknya jaga jarak,” jelasnya.
Muscab PKB diikuti peserta secara luring untuk kepentingan kuorumnya rapat rapat persidangan baik sidang pleno maupun sidang komisi dalam membahas materi muscab.
Muscab itu akan membahas dan menetapkan tata tertib muscab dan jadwal acara. Lalu
pemyampaian laporan pertanggungjawaban pengurus DPC PKB Masa Bakti 2015 – 2020 Dilanjutkan pandangan umum dan pengesahan LPJ.
Setelah itu akan menetapkan ketua dan sekretaris Dewan Syuro , ketua , sekretatis dan bendahara Dewan Tanfid yang telah mendapatkan persetujuan dari DPP PKB. Lalu menyusun dan membahas pokok- pokok program kerja partai. Juga membahas sikap politik dan rekomendasi. Juga melengkapi kepengurusan DPC PKB masa bakti 2021 – 2026.
Dijelaskan, pada pembukaan Muscab PKB Magelang akan dihadiri Ketua DPW PKB Jawa Tengah KH M Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf yang akan menyampaikan sambutan. Itu akan dikuti secara virtual seluruah DPC PKB se- Jawa Tengah yang juga mengadakan muscab serentak.
Suwarsa menambahkan, Bupati Magelang Zaenal Arifin juga akan menyampaikan sambutan secara virtual dalam acara pembukaan Muscab PKB yang mengambil tema Struktur Kuat Partai Hebat itu.
Eko Priyono