BREBES (SUARABARU.ID) – H Abdul Haris SAg dipercaya menjadi Nahkoda Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Brebes. Abdul Haris menggantikan Dr KH Chusnan Zein untuk masa periode 2021-2026. Dipilihnya Abdul Haris karena telah melalui tahapan seleksi yang ketat dan dipercaya telah memiliki pengalaman yang dukup dalam mengelola Baznas di Kabupatn Brebes.
Bupati Brebes Idza Priyanti SE MH melantik Abdul Haris sebagai Ketua dan 4 Wakil Ketua Baznas dalam suasana hikmat di Pendopo Bupati Brebes, Kamis (25/2). Idza berharap, H Abdul Haris dan Pengurus Baznas bisa yang baru bisa meningkatkan kineraja dalam mengelaola zakat di Kabupaten Brebes. Sehingga derajat dan kualitas kehidupan masyarakat Kabupaten Brebes makin meningkat.
Idza juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran kepengurusan yang lama atas kerja samanya dalam upaya mengawal kesejahteraan masyarakat Kabupaten Brebes. “Kepada yang baru saya ucapkan selamat bertugas, mudah mudahan Baznas akan terus bersinergi bersama Pemerintah Kabupaten Brebes,” ujar Idza.
Kepengurusan Baznas Brebes tertuang dalam Surat Keputusan Bupati Brebes nomor 451.12/087 Tahun 2021 tentang Susunan Kepengurusan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Brebes Masa Kerja 2021-2026. Sebagai Ketua dijabat H Abdul Haris SAg dengan didampingi empat Wakil Ketua. Mereka yang menjabat Wakil ketua yakni Ahmad Toridin SPdI, Imam Sofan SPdI, Dra Aqilatul Munawaroh MPd dan Mahali SPdI.
Sekda Brebes Ir Djoko Gunawan MT selaku Ketua Panitia Seleksi Pengurus Baznas Kabupaten Brebes menjelaskan, proses seleksi telah ditempuh dengan beberapa tahapan. Pelaksanaanya digelar sesuai dengan prosedur dan kompetitif. Dari tahap awal penjaringan, administrasi, uji kompetensi, dan wawancara berjalan mulus. Seleksi juga melibatkan kepengurusan Baznas Provinsi Jawa Tengah dan pada akhirnya dipilih lima orang yang pada hari ini dilantik Bupati Brebes. “Alhamdulillah, proses seleksi berjalan ketat dan kompetitif,” imbuh Djoko.
Abdul Haris memprogramkan Baznas Brebes akan diberdayakan semaksimal mungkin untuk kemaslahatan. Termasuk dalam pencarian sumber zakat tidak hanya dari kalangan plat merah atau ASN saja, tetapi juga dari kalangan pengusaha, para aghnia dan masyarakat Brebes yang berada di luar Brebes.
Turut hadir dalam pelantikan, Wakil Bupati Brebes Narjo SH MH, Sekda Brebes Ir Djoko Gunawan MT, Perwakilan Forkopimda, Ketua Baznas Jawa Tengah, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Apriyanto Sudarmoko, Kabag Kesra Setda Brebes Ahmad Makmun, serta Perwakilan Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Brebes.
Nino Moebi