blank
Bupati Jepara Dian Kristiandi, S.Sos bersama para atlet yang memasuki pusat latihan.

JEPARA(SUARABARU.ID) – Jepara serius untuk meningkatkan prestasi atletnya  di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2022 mendatang dengan menempati posisi  5 besar. Karena itu  Minggu, (25/10/2020) sore, Bupati Jepara Dian Kristiandi secara resmi melaunching pemusatan latihan (Puslat) Kabupaten Jepara Tahap I, di Halaman Kantor Setda Jepara.

Menurut Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Jepara Syamsul Anwar, pemusatan latihan yahap I ini diikuti oleh 77 atlet, dan 25 pelatih dari 15 cabang olahraga. Cabang olah raga  tersebut adalah sepaktakraw, woodball, dansa, karate, petanque, panjat tebing, aeromodeling, karate, balap sepeda, menembak, tinju, taekwondo, wushu,  binaraga dan selam.

blank

Syamsul Anwar juga  menjelaskan, para atlet yang akan  menjalani pemusatan latihan dipilih atlet yang sebelumnya sudah memperoleh medali di berbagai ajang seperti Asian Games, Sea Games, PON maupun kejuaraan lain tingkat nasional dan provinsi. “Puslat  I ini akan dimulai Oktober ini hingga babak kualifikasi Porprov,” ujar Syamsul.

Ia  menyebut jika target 5 besar di Proprov mendatang sangat terbuka untuk bisa diraih. “Untuk masuk lima besar minimal kita harus memperoleh 50 medali emas. 77 atlet yang masuk puslat ini harapannya bisa mememuhi target tersebut,” tandasnya.

Sementara itu Bupati Jepara Dian Kristiandi berharap program ini dapat secara nyata mendongkrak dan meningkatkan prestasi atlet Jepara yang pada akhirnya dapat memenuhi target masuk 5 besar dalam Porprov mendatang.

“Pembinaan prestasi atlet merupakan tanggung jawab kita bersama. Konsep  pembinaan atlet beprestasi harus dilakukan secara terus menerus, berjenjang dan berkelanjutan. Untuk mencapai hal tersebut, pembinaan tidak dapat dilakukan secara sendiri-sendiri, namun dilakukan secara sistematis, terpadu, terarah dan terprogram,” ujar Dian Kristiandi

Menurut bupati, prestasi olahraga bisa terwujud jika di dukung berbagai faktor mulai atlet yang potensial, pelatih yang profesional, sarana dan prasarana yang memadai. “Selain itu juga ada program pembinaan yang berjenjang dan berkelanjutan,” imbuhnya.

Bupati menambahkan jika Pemkab Jepara memiliki komitmen yang sama dengan KONI untuk meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Jepara. Untuk itu diperlukan sinergitas diantara semua elemen olahraga di Kabupaten Jepara.

Hadepe-ua