BERLIN (SUARABARU.ID) – Kai Havertz absen dalam latihan pramusim bersama Bayer Leverkusen. Itu menjadi sinyal dia jadi pergi ke Chelsea. The Blues Chelsea sudah belanja pemain jor-joran.
Lini depan diperkuat Timo Werner dan Hakim Ziyech. Dua pemain baru itu sudah tampil pada sesi pertandingan uji coba. Di barisan belakang, Frank Lampard mendatangkan Malang Sarr dari Nice, Xavier Mbuyamba (akademi Barcelona), Ben Chilwell (Leicester City), dan Thiago Silva (Paris Saint-Germain. Si Biru kabarnya masih akan mendatangkan tiga pemain anyar lagi.
Salah satu nama yang santer adalah Havertz. Masih berusia 21 tahun, Kai tampil terampil bersama Leverkusen dalam beberapa musim terakhir. Pada musim lalu, dia turun 45 kali di seluruh kompetisi dengan torehan 18 gol dan sembilan assist.
Havertz terbilang serbabisa. Dia dapat ditempatkan di mana saja di lini serang, baik sebagai penyerang sayap maupun gelandang tengah. Seperti dilansir dari Daily Star, dia mengikuti tes corona dari pihak Bayer. Namun, pada Minggu (30/8), pemain kalem ini tidak mengikuti latihan pramusim.
Chelsea siap menebus harga yang dipatok Leverkusen. Klub Bundesliga ini mematok 100 juta euro (sekitar Rp 1,7 triliun). The Blues menyanggupi untuk membayarnya dua kali, yakni 80 juta euro (Rp 1,3 triliun) dulu baru sisanya 20 juta euro (Rp 345 miliar). Kalau sudah berambisi, manajemen Si Biru mau melakukan apa saja pada bursa transfer.
rr