blank
Kapolres Jepara AKBP Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK, MH

JEPARA(SUARABARU.ID) – Inovasi Kapolres Jepara AKBP Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK, MH  yang memberikan ruang bagi tumbuhnya kreatifitas pelajar dan mahasiswa ditengah pandemi global dengan menggelar Bhayangkara Creative Competition 2020 mendapatkan apresiasi kalangan pendidik di Jepara.

blank
Kepala Disdikpora Kab Jepara, Agus Tri Harjono, SH, MM.

Kompetisi  yang  diisi dengan 17 cabang lomba ini memperebutkan trophy Kapolres Jepara, piagam penghargaan dan uang pembinaan. Penyerahan hadiah bagi juara I, II dan III akan dilakukan bersamaan dengan peringatan HUT Bhayangkara ke – 74, tanggal 1 Juli mendatang.

Even yang diselenggarakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 ini dinilai mampu  memotivasi siswa, guru dan mahasiswa untuk tetap produktif, sekalipun harus bekerja dari rumah. Sebab semua karya yang dilombakan harus dikerjakan dirumah.

blank
Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah Kab. Jepara, Udik Agus DW, S.Pd, M.Pd

Dukungan diberikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Jepara, Agus Tri Harjono, SH, MM. “Kegiatan ini sangat bagus ditengah pandemi covid-19. Sebab  anak-anak dan guru masih bisa menyalurkan kreatifitas dan mengembangkan potensi dirinya dari rumah,” ujar Agus Tri Haryono. Even yang relatif baru ini diharapkan juga merangsang para peserta untuk mengembangklan inovasi dan kreatifitasnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Udik Agus DW, S.Pd, M.Pd, Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah SMA Kabupaten Jepara yang juga Kepala SMAN 1 Jepara. “Ini menunjukkan kepedulian Polres Jepara terhadap dunia pendidikan pada masa pandemi ini dengan turut serta membangun kreatifitas insan pendidikan di Jepara,” ujarnya

Menurut Udik Agus DW, yang juga Ketua Umum Dewan Kesenian Daerah Kabupaten Jepara’,  kepedulian besar Polres Jepara ini harus dimanfaatkan oleh insan pendidikan di Jepara, termasuk mahasiswa dan seniman.

Sementara Ketua Ikatan Guru Taman Kanak – Kanak Indonesia Kabupaten Jepara, Hari Murti mengaku gembira sebab melalui even Bhayangkara Creative Competition ini  anak-anak dan guru mendapatkan ruang untuk mengembangkan kreratifitas dan potensi dirinya.

blank
Ketua Dewan Pendidikan Kab. Jepara, Drs Subandi

Hal yang sama juga disampaikan oleh Drs Subandi, Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Jepara. Ia menilai even Bhayangkara Creative Competition dapat menjadi ajang bagi para pelajar dan guru untuk mengembangkan potensi dirinya.

“Even ini juga sangat   relevan dengan model pembelajaran daring  yang akan dikembangkan pada masa-masa yang akan datang. Ini adalah tantangan   yang diberikan oleh Bapak Kapolres Jepara kepada dunia pendidikan di Jepara. Sebab even ini memberikan ruang bagi pelajar tingkat PAUD hingga mahasiswa untuk mengembangkan kreatifitasnya,” ujar Subandi yang juga Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah SMK Kabupaten Jepara dan  juga Kepala SMKN 3 Jepara.

blank
Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran Tata Busana Provinsi Jawa Tengah, Indria Mustika, S.Pd, M.Pd.

Dukungan juga diberikan oleh  Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran Tata Busana Provinsi Jawa Tengah, Indria Mustika S.Pd,M.Pd. “Tentu kami sangat mendukung. Apalagi salah satu cabang lomba adalah desain busana. Lomba semacam ini akan meningkatkan keberanian anak untuk berkarya secara mandiri,” ujarnya Indria Mustika yang juga menjadi Sekretaris  Yayasan Kartini Indonesia dan sekaligus inisiator even Jepara Carnival.

Hadepe / Ulil Abshor