blank
SEMBAKO PAUD: Bupati menyerahkan bingkisan sembako kepada perwakilan penerima guru PAUD, yang ada di 14 kecamatan se-Kabupaten Demak, di Pendapa kabupaten. Foto: rudy

DEMAK (SUARABARU.ID)– Sebanyak 500 orang guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Demak, menerima bingkisan paket sembako. Acara penyerahan berlangsung di Pendapa Kabupaten, Selasa (19/5/2020), yang diserahkan langsung oleh Bupati HM Natsir.

Turut hadir dalam acara ini, Wabup Djoko Sutanto, Sekda Singgih Setyono, Kepala BKPP dan Kepala Dinas Pendidikan dan para asisten setda.

Dihadapan para guru PAUD ini, bupati menyampaikan, guru mempunyai peran penting dalam dunia pendidikan, yang merupakan ujung tombak pembentukan karakter anak di usia dini.

BACA JUGA : Bandara Ahmad Yani Terapkan Protokol Ketat Penerbangan Mancanegara

Ditambahkan dia, saat ini untuk sementara sekolah PAUD tutup tidak ada kegiatan belajar mengajar. Hal ini karena bila ada kegiatan belajar mengajar, dikhawatirkan akan menjadi klaster baru penyebaran covid-19.

”Memang situasi seperti ini tidak menyenangkan, namun demi kebaikan bersama kita ikuti anjuran untuk belajar di rumah, dan sementara menjadi tanggung jawab orang tua untuk mendidiknya,” terang bupati.

Disampaikan pula, bantuan sembako itu merupakan donasi sukarela dari para ASN penerima SK Kenaikan Pangkat periode 1 April 2020. Hasil donasi yang terkumpul berjumlah Rp 39.848.000 plus 20 Dolar singapura.

Dengan nilai rupiah total Rp 40.058.000, yang kemudian diwujudkan dalam bentuk paket sembako berisi beras, gula, mi instan, kecap dan teh seduh bagi 500 guru PAUD yang ada di 14 kecamatan.

”Semoga bingkisan sembako ini dapat bermanfaat bagi yang menerima,” harap bupati, saat menyerahkan secara simbolis kepada perwakilan guru PAUD.

Rudy-Riyan