blank
Tim KKN Undip di Desa Ngelowetan, Kecamatan Mijen, Demak mendampingi warga dalam pembentukan bank sampah. foto:Suarabaru.id

DEMAK (SUARABARU.ID) – Mahasiswa KKN Tim I UNDIP Desa Ngelowetan, Kecamatan Mijen, Demak menggelar sosialisasi dan pendampingan pembentukan Bank Sampah di desa setempat. Bank sampah ini sebagai upaya agar pengelolaan sampah rumah tangga bisa memberi nilai manfaat ekonomi bagi masyarakat.

Yura WF, anggota Tim 1 KKN Undip mengungkapkan, mengatakan pengenalan bank sampah itu merupakan salah satu wujud revolusi mental dalam menjaga kebersihan lingkungan. Dalam sosialisasi dan pendampingan tersebut, disampaikan kepada warga bahwa bank sampah merupakan salah satu tempat yang digunakan untuk mengumpulkan sampah yang sudah dipilah.

Pemilahan sampah tersebut dilakukan berdasarkan jenisnya, yakni sampah organik yang mudah diurai dalam tanah seperti sampah sisa sisa makanan, daun, dan kertas, serta sampah anorganik seperti logam, plastik, kaleng, dan kaca.

“Titik tekan kami adalah memberi edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya untuk menjaga lingkungan dengan mengelola sampah yang mereka hasilkan,”katanya.

Program yang ikut mendukung “Gerakan Indonesia Bersih” ini diimplikasikan melalui kegiatan bank sampah itu dilakukan guna mengedukasi warga untuk memahami arti penting kebersihan sejak dini.

Sasaran utama kegiatan ini adalah organisasi organisasi yang aktif di Desa seperti PKK dan Karang Taruna dengan harapan akan muncul kader kader peduli dan pemberdaya bank sampah yang memang sudah direncanakan sebelumnya.

Selain untuk menjaga kelestarian lingkungan, diharapkan nanti sampah-sampah yang dikelola bisa menjadi sumber kegiatan ekonomi kreatif bagi warga.

“Di beberapa daerah lain, bank sampah terbukti mampu menggerakkan ekonomi warga desa. Oleh karena itu, kami juga berharap agar program bank sampah di Desa Ngelowetan ini bisa menjadi program ekonomi kreatif bagi warga,”tambah Efnus, anggota KKN dari FISIP.

Kegiatan sosialisasi dan pendampingan tersebut merupakan puncak dari Program Multidisiplin KKN Tim I UNDIP 2020 di Desa Ngelowetan, Kecamatan Mijen.  Dalam sosialisasi tersebut, hadir secara langsung Kepala Desa setempat, pengurus TP PKK, Karangtaruna serta stakeholder yang nantinya diharapkan menjadi penggerak dari program bank sampah.

“Kami tentu berharap agar Kades, perangkat desa serta para tokoh-tokoh masyarakat ikut berperan serta aktif dalam mewujudkan program bank sampah ini,”pungkas Billy, anggota tim KKN lainnya.

Tm/Ab

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini