BLORA (SUARABARU.ID) – Setelah menggelar pertemuan dengan Bupati, H. Djoko Nugroho, anggota Forkompimda dan bermalam di Cepu, Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto, Rabu (29/1/2020) pagi tadi, blusukan ke pasar Blora.
Dari Kota Minyak Cepu, Mendag didampingi rombongan, Bupati Djoko Nugroho, Wabup H. Arief Rohman, Kapolres AKBP Antonius Anang, Dandim Ali Mahmudi dan kepala intansi terkait mampir di Pasar Rakyat Gabus, Kota Blora.
Dalam kunjungan tersebut, Mendag RI berjalan kaki meninjau dan mengecek harga kebutuhan pokok (sembako), melihat langsung operasi pasar (OP) gula pasir serta blusukan ke kios-los pasar berjarak 2,9 kilometer selatan alun-alun kota sate.
Kunjungan Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto, menarik simpati banyak bakul, pedagang, dan masyarakat, beberapa diantaranya menyalami menteri dan minta foto bersama (berswafoto) .
“Terima kasih ibu dan bapak-bapak, saya disambut baik disini, di Blora,” kata
Kunjungan Mendag RI dan rombongan mendapat pengamanan ratusan aparat gabungan Polres, TNI Kodim, dan Satuan Polisi Pamong praja (Satpol PP), baik sejak perjalanan dari Hotel AMMI Cepu, sejumlah titik hingga ke Blora.
Pasar Banjarejo
Khusus saat berkunjung di Pasar Rakyat Sido Makmur, semua berlangsung sesuai jadwal, aman dan lancar. “Saya kaget tadi, saya kira ada apa? ternyata ada Pak Menteri,” ungkap Suwarni (33), bakul sayuran.
Dari Pasar Rakyat Sido Makmur, Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Agus Suparmanto, menuju ke Banjarejo untuk meresmikan Pasar Banjarejo, di Desa Banjarejo, Kecamatan Banjarejo, Blora, Jawa Tengah.
“Kami sudah cek langsung harga kebutuhan pokok di daerah, aman, dan kami catat,” kata Mendag lagi.
Di Pasar Banjarejo, pasar yang dibanguan melalui dana tugas pembantuan (TP) APBN 2019 sebesar Rp 4 miliar, pagu fisik Rp. 3,773 miliar dan harga lelang Rp 3,660 miliar, Rabu pagi ini, diresmikan Mendag Agus Suparmanto.
Usai meresmikan Pasar Banjarejo, Menteri Perdagangan akan melakukan penyerahan bantuan sarana perdagangan kepada 17 Bupati dan Walikota di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
“Nanti Mendag akan bertemu 17 Bupati dan Walikota se-Jateng dan DIY, di pendapa rumah dinas Bupati Blora,” jelas Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Setda Blora, Mulyowati.
Wahono/Wahyu