WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Kapolsek Kalikajar Polres Wonosobo Iptu Budi Rustanto mengajak anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) untuk ikut mengamankan dan menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Wonosobo yang akan berlangsung September 2020.
“Teman-teman Banser harus menjadi garda terdepan dalam ikut mengamankan dan menyukseskan perhelatan Pilkada serentak September 2020 mendatang. Jika kondisi Kamtibmas kondusif, warga akan dapat menggunakan hak pilih dengan tenang,” katanya.
Iptu Budi Rustanto mengatakan hal itu saat membuka “Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Dilatsar) Banser X-23B Kalikajar Angkatan IX,” yang diikuti 134 peserta di Lapangan Sepak Bola Desa Mungkung Kecamatan Kalikajar Wonosobo, Kamis (9/1).
Hadir dalam kesempatan tersebut Camat Kalikajar Bambang Trie S Sos, Danramil 07/Kalikajar Kapten Sarwiyono, Komandan Banser Cabang Wonosobo Ahmad Kurnianto, Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Kalikajar dan Kepala Desa Mungkung.
Menurutnya, Banser yang lahir dari NU, diharapkan dapat menjadi organisasi kemasyarakatan yang memiliki watak kepemudaan, kerakyatan, ke-Islaman dan kebangsaan. Banser harus bisa menjadi alat pemersatu dan kerukunan di masyarakat.
Kawal Ulama
“Sebagai kekuatan dari GP Ansor, semoga Banser mempunyai sikap dan perilaku yang setia kepada negara, sesuai dengan tugas pokok Banser yaitu menjadi barisan terdepan dalam mengawal dan mengamankan ulama serta NKRI,” ungkapnya.
Melalui Diklatsar, imbuhnya, selain ditempa dengan kegiatan fisik, anggota Banser harus memiliki wawasan kebangsaan yang komperehensif. Empat pilar bangsa yang terdiri atas Pancasila, UUD 45, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI harus menjadi pijakan bersama.
“NKRI ini bisa berdiri kokoh karena warga negara Indonesia tetap bisa menjaga 4 pilar bangsa tetap utuh. Anggota Banser harus punya semangat untuk tetap mempertahankan NKRI sebagai penopang kekuatan negara dan bangsa. NKRI adalah harga mati,” serunya.
Sementara itu, Komandan Banser Kalikajar, Khormain, mengatakan kegiatan Diklatsar akan berlangsung hingga Senin (14/01) pagi dengan upacara penutupan di Lapangan Mungkung. Selama mengikuti kegiatan semua peserta harus mengikuti tata tertib yang ada.
“Materi yang diberikan pada Diklatsar ini meliputi ke-NU-an, ke-Banser-an, Aswaja, organisasi Ansor dan tidak lupa tentang ke-NKRI-an. Semua materi diberikan untuk memberikan wawasan ke-NU-an dan kebangsaan kepada calon anggota Banser,” jelasnya.
Muharno Zarka/mm