WONOSOBO-Tak kurang dari 30 petugas administrator (Admin) PPID dari OPD dan Kecamatan se- Kabupaten Wonosobo diajak mengunjungi Ruang Pintar (Smart Room) milik Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Pemkab Sleman, Kamis (28/11).
Kepala Dinas Kominfo Wonosobo Eko Suryantoro mengatakan kunjungan tersebut dalam rangka mempelajari tata kelola website, pelayanan aduan masyarakat, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dan implementasi Wonosobo Kota Cerdas (Smart City).
“Pemkab Sleman saya nilai sudah selangkah lebih maju, sehingga layak untuk menjadi salah satu referensi Admin PPID Wonosobo belajar mengelola KIM maupun website resmi OPD,” terang Eko dalam acara penerimaan kunjungan di Smart Room Diskominfo Sleman.
Dari paparan yang disampaikan Sekretaris Dinas Kominfo Sleman, Purwati, Eko juga mengakui secara umum Diskominfo Sleman telah lebih awal memulai tahapan smart City sehingga sarana maupun prasarana pun sudah lebih memadai.
Dalam hal pengelolaan KIM, imbuhnya, kontribusi penyebaran informasi sebagai bagian dari implementasi transparansi publik sudah berjalan cukup baik. Karena itu, Diskominfo Wonosobo perlu belajar dari Diskominfo Sleman.
Aduan Masyarakat
“Diharapkan apa yang sudah dipelajari di Dinas Kominfo Sleman ini dapat diterapkan di Pemkab Wonosobo, sehingga upaya untuk meningkatkan kontribusi Admin PPID di setiap OPD terhadap keterbukaan informasi publik berjalan lebih cepat,” tandasnya.
Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Wonosobo, Hapipi menambahkan pentingnya kunjungan ke Smart Room Pemkab Sleman juga terkait dengan pengelolaan aduan masyarakat yang sudah berjalan maksimal.
Tersedianya sejumlah kanal dalam upaya mengakomodasi aduan publik di Pemkab Sleman layak dicontoh untuk diterapkan di Pemkab Wonosobo. Kanal informasi yang sudah ada di Pemkab Wonosobo perlu ditambah dan dioptimalkan operasionalnya.
“Dinas Kominfo bisa menugaskan Admin PPID di tiap OPD untuk melayani aduan masyarakat hingga ke tahap koordinasi dan penyelesaian aduan cukup menarik dan tidak terlalu sulit untuk bisa di implementasikan para Admin PPID OPD di Wonosobo,” terangnya.
Program layanan aduan masyarakat, imbuhnya, bakal jadi salah satu sasaran prioritas bidang IKP tahun 2020. Dengan telah terlaksananya pembelajaran di Pemkab Sleman, Admin PPID di OPD Pemkab Wonosobo akan lebih siap melayani aduan warga masyarakat.
SuaraBaru.id/Muharno Zarka