MAGELANG- Sekitar 200 siswa kelas XII SMA Negeri 1 Kota Magelang mengadakan bakti sosial membagikan paket bahan kebutuhan pokok kepada penyapu jalan, pengemudi becak, tukang parkir dan lainnya.
Para siswa itu baru saja mengakhiri ujian nasional berbasis komputer (UNBK) dan ujian sekolah berstandar nasional (USBN). Dalam melakukan aksi sosial itu mereka keliling kota mengendarai sepeda.
Kegiatan dimulai dari halaman SMA Negeri 1 Kota Magelang di Jalan Cempaka, Kelurahan Kemirirejo, Kecamatan Magelang Tengah. Selanjutnya menyusuri jalan jalan utama. Yakni Jalan Tentara Pelajar, Alun-alun Kota Magelang, Jalan Pemuda, Pasar Rejowinangun, Jalan Tidar dan kembali ke SMA Negeri 1 Kota Magelang.
Paket yang berisi minyak goreng, mi instan, gula dan teh langsung diserahkan kepada tukang sapu, pengemudi becak, tukang parkir atau lainnya yang ditemui di jalan yang dilewatinya.
‘’Kegiatan bagi- bagi sembako merupakan wujud syukur kami, setelah mengikuti UNBK yang berakhir beberapa waktu lalu,’’ ujar Agung, ketua kegiatan tersebut, Rabu (1/5).
Dia menerangkan, dirinya dan sejumlah teman lainnya sejak beberapa bulan lalu telah merancang kegiatan bagi-bagi bahan kebutuhan pokok. Selanjutnya menggalang dana dari uang saku para siswa untuk membeli bahan-bahan yang akan dibagikan pada aksi tersebut. Jumlah paket yang dibagikan sebanyak 200 buah.
Agung menambahkan, kegiatan bagi-bagi paket sudah menjadi ‘tradisi’ setiap tahun di SMA Negeri 1 Kota Magelang, terutama bagi siswa kelas XII. Karena setelah lulus mereka harus meninggalkan sekolah itu.
‘’Kegiatan ini juga untuk mengasah kepedulian kami sebagai anak muda untuk lebih peduli terhadap saudara-saudara kami yang memerlukan bantuan,’’ tuturnya.
Tujuan membagikan paket dengan bersepeda, lanjut Agung, untuk memasyarakatan olahraga, utamanya bersepeda. Maka seluruh siswa yang terlibat dalam acara itu harus mengayuh sepedanya masing-masing. Selain menyehatkan, bersepeda juga mengurangi pencemaran udara.
Kegiatan bakti sosial dengan bersepeda diapresisasi pihak sekolah. Tatak, guru olahraga SMA Negeri 1 Kota Magelang mengatakan, pihaknya mendukung aksi positif yang dilakukan para siswanya. Yaitu turut meringankan beban orang lain yang sangat memerlukan bantuan. (hms)
Editor : Doddy Ardjono