blank
Tim Futsal PWI Kebumen dan Tim Humas Polres serta Prokopim berfoto bersama sebelum pertandingan persahabatan Sabtu 26/2.,(Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID)– Memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2022, Humas Polres Kebumen dan Prokopim menggelar pertandingan futsal persahabatan. Tim Humas Polres Kebumen berhasil menang telak atas tim PWI dengan skor 8:3.

Pertandingan Fun Futsal itu berlangsung penuh keakraban dan guyon di Lapangan Futsal Jl HM Sarbini Karangsari, Sabtu (26/2).

Acara dihadiri Kasi Humas Polres Kebumen AKP Tugiman,  Penasihat PWI Kebumen Komper Wardopo, Nanang W Hartono dan Bagus Sukmawan. Hadir pula Ketua Panitia HPN 2022 Kabupaten Kebumen M Tohri.

Di babak pertama, Tim Humas Polres dan Prokopim Pemkab sudah unggul 5:0. Di babak kedua Tim PWI yang diperkuat Lukman Hakim (Sorot), Imam (K24), Saefur (Kebumen Ekspres), Anto Banyumas TV,  Bagus Sukmawan (KR), Firman Kepok (Bimasakti FM) dan M Tohri (Ratih TV) mampu memperkecil kekalahan dengan memasukkan tiga gol.

Namun tim Humas Polres yang diperkuat Darwin dkk, mampu memperbesar kemenangan dengan  menambah tiga gol.

Sebelum pertandingan, kedua tim dan pendukung berfoto bersama. Acara dikhiri dengan makan siang bersama.

Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasi Humas Polres AKP Tugiman menyatakan, pertandingan persahabatan itu untuk memeriahkan HPN Tahun 2022 dan HUT PWI ke 76.

“Sebetulnya  pertandingan futsal ini bukan siapa yang menang.Tetapi lebih mengarah ke olah raga bersama agar kami (Humas Polres) lebih erat dengan para awak media di Kebumen,” jelas AKP Tugiman,

Menurut AKP Tugiman, Polres Kebumen melalui kegiatan ini ingin membangun komunikasi dua arah agar pemberitaan di Kebumen selalu mendinginkan serta membangun ke arah yang semakin baik.

Ia berharap, setelah pertandingan persahabatan ini dilaksanakan, akan berdampak pada pemberitaan yang mendinginkan sehingga situasi Kamtibmas di wilayah Kebumen selalu kondusif.

“Dalam menjaga Kamtibmas yang kondusif, kami, Kepolisian melalui kegiatan pencegahan, selanjutnya para awak media melalui pemberitaan yang menyejukkan,” imbuh AKP Tugiman.

Wakil Ketua PWI sekaligus Ketua HPN 2022 M Tohri menyatakan, tema olah raga futsal HPN kali ini yaitu “Membangun Jiwa Raga yang Sehat dan Berpikir Cerdas”.

Tohri juga mengungkapkan, banyak sisi positif dalam pertandingan yakni untuk menambah kebugaran di tengah pandemi.

“Yang terpenting  rekan-rekan kompak olah raga bersama dean Humas Polres penuh keakraban. Apalagi saat ini masih pandemi Covid-19, sehingga dengan olah raga bersama ini bisa menambah imun agar tetap  sehat,”jelas Tohri.

Komper Wardopo