Para narasumber memberikan pandangan dan pengalaman mereka dalam menghadapi berbagai kasus hukum di sektor konstruksi, termasuk kasus korupsi yang kerap melibatkan konsultan dan kontraktor.

Forum yang berlangsung dalam dua sesi diskusi ini, tidak hanya dihadiri oleh anggota INKINDO Jawa Tengah, tetapi juga para pejabat penting dari berbagai daerah dan sektor, termasuk bupati dan wali kota dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah, serta perwakilan dari  perguruan tinggi, dinas pendidikan, perindustrian, perdagangan, pekerjaan umum, dan bina marga.

Dengan berlangsungnya forum ini, diharapkan para konsultan dapat lebih memahami permasalahan hukum yang mereka hadapi dan mencari solusi yang tepat dalam mengantisipasi berbagai risiko hukum di masa mendatang.

Forum ini juga membuka jalan untuk peningkatan sinergi antara INKINDO dan pemerintah daerah dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan serta menciptakan daya saing yang lebih kuat di kalangan konsultan Indonesia.

Umbu Franklin-Mg