blank
Gendhis Ayu Citra Wandira.

JEPARA (SUARABARU.ID)- Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jawa Tengah 2024 yang digelar di GOR Jatidiri Semarang menjadi ajang untuk mencetak atlit pelajar yang akan berlaga di level nasional hingga internasional.

blank
Gendhis (kanan) saat berfoto bersama temannya.

Salah satu apresiasi diberikan kepada atlit menembak dari Kabupaten Jepara bernama Gendhis Ayu Citra Wandira. Atlit pendatang baru binaan Persatuan Menembak Indonesia (PERBAKIN) Jepara ini meskipun terbilang pemula namun mampu bersaing di ajang Popda Jateng 2024.

Siswa Kelas 7 SMP 1 Tahunan Jepara dari pasangan Ajie Noer Yudantoro dan Meiranti Ekaditiya ini meskipun belum berhasil naik ke podium, namun berhasil berada di posisi ke 4 bersaing dengan para atlit senior.

blank
Tidak melupakan kegiatan belajar di sekolah meski aktif sebagai atlit.

Melalui pesan WhatsApp, salah satu pelatih menembak Jepara, Ahmad Sokhib, mengatakan semua pemenang di Popda Jateng 2024 cabang olahraga (cabor) menembak adalah atlit-atlit senior yang secara umur tahun depan tidak bisa ikut dalam ajang Popda lagi.

“Tetap semangat Gendhis jalanmu masih panjang. Peluang besar terbuka untuk bisa ikut Popnas di tahun 2025 asal tetap rajin latihan”, ujar pelatih yang akrab disapa Mbah Sokhib ini.

Secara terpisah ucapan terimakasih juga disampaikan Ajie Noer Yudantoro, ayah dari Gendhis sekaligus Ketua harian PERBAKIN Jepara.

“Terimakasih kepada Bapak Drs. Mochammad Sodiq Kepala Sekolah SMP 1 Tahunan dan Wali Kelas 7 B Bapak Drs. Yan putra yang selama ini selalu tetap memberikan ijin dalam berbagai aktivitas tanpa meninggalkan tanggung jawab akademis”, ujar Ajie

“Terimakasih juga untuk Dinas Pendidikan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Jepara yang telah memfasilitasi Popda Jateng tahun ini”, pungkas Ajie.

ua