Tim sepak takraw Jepara di Popda Jateng bersama pelatih

JEPARA (SUARABARU.ID) – Rasa gembira dan bangga dirasakan oleh Ketua umum PSTI Jepara, Ary Bachtiar setelah sepak takraw Jepara juara umum pada Perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024 yang dilaksanakan di GOR Jatidiri Semarang.21-23 Juli 2024.

Sepak takraw Jepara jadi juara umum dengan 3 Emas dan 1 Perak. Medali emas diraih regu putra setelah mengalahkan Kabupaten Cilacap 2-0.

Ketua PSTI Jepara, lewat keterangan resmi pada Minggu malam, 23/6/2024 mengatakan, ” Alhamdulillah, kita semua patut berbangga dan mengapresiasi kepada tim sepak takraw pelajar Jepara menjuarai dalam ajang /event POPDA Jawa Tengah 2024.

Kita berharap, ke depan tim sepak takraw pelajar Jepara dapat selalu mempertahankan prestasi ini secara berkesinambungan. Serta dapat menjadi atlet yang dapat diandalkan di masa mendatang,’.

Medali emas diperoleh melalui Quadrant Putra setelah mengalahkan Kabupaten Cilacap 2-0. Medali emas Quadrant Putri mengalahkan Kabupaten Kendal 2-1. Perak diraih regu putri setelaH kalah dengan Kabupaten Kendal 1-2.

Sepak Takraw  putra Jepara diperkuat oleh : Muhammad Ubaidur Rohman    , Edo Maulana Rafi, Fajrul Ainur Rofiq, Fanny Fardiansyah,         Habib Shidiq Khoirul Azam, Muhammad Dwi Andika Wardana.

Pesepaktakraw Putri: Aisyah Amari Fatikhah, Mutiara Ratu Aprilya,       Nay Sella Widya Putri, Tania Putri Permata Sari, Wulan Suci Ramadhani, Zahara Shifanandhita. Dengan pelatih : Anom Estu Prasetyo, Noor Cholis, Panji Kerso dan Suko Hartono .

Sedangkan pelatih Sepak takraw Jepara , Suko Hartono yang mewakili rekan – rekannya merasa bangga kepada para atlet yang tetap bisa tampil hebat dan tetap bisa menjaga tradisi juara umum untuk cabor sepak takraw di kancah berbagai cabor/ multi event provinsi.

” Semoga tradisi ini tetap bisa menjadi trend positif buat sepak takraw Jepara kedepannya “, harap Suko Hartono

Hadepe – Edi Sulton