Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi di tengah para penyandang disabilitas. Foto ; dok.

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Komunitas Sound Grobogan terkesan dengan sosok Irjen Pol Ahmad Luthfi yang berkesempatan hadir dalam kegiatan Trabas Kamtibmas 2024 yang digelar di Obyek Wisata Embun Bening, Geyer, Kabupaten Grobogan.

Menurut Joko Suwiknyo, ia bersama dengan para anggota komunitas tersebut rela jauh-jauh datang untuk memeriahkan kegiatan Trabas Kamtibmas ini. Saat Irjen Pol Ahmad Luthfi yang datang ke tengah-tengah masyarakat, mereka terkesan dengan pembawaan pria yang menjabat sebagai Kapolda Jawa Tengah itu.

“Jauh-jauh kami kemari untuk memeriahkan kegiatan Trabas Kamtibmas yang digelar di Embun Bening ini. Acaranya meriah. Apalagi Pak Kapolda Jateng, Ahmad Luthfi, hadir di sini,” jelas Ketua Komunitas Sound Grobogan, Joko Suwiknyo.

BACA JUGA : Begini Dampak Buruk Merokok bagi Kesehatan Remaja

Dalam kegiatan tersebut, Irjen Pol Ahmad Luthfi berkesempatan untuk menyapa masyarakat yang hadir pada gelaran Trabas Kamtibmas yang diselenggarakan Polres Grobogan tersebut.

Kegiatan yang tidak hanya berlangsung untuk acara menerabas dengan motor trail di tengah Hutan Geyer saja. Akan tetapi, pada kegiatan ini juga diisi dengan baksos berupa pelayanan kesehatan gratis, penyerahan tali kasih untuk penyandang disabilitas, dan pelepasan burung.

Banyak kesan yang didapatkan Komunitas Sound Grobogan setelah melihat langsung sosok Irjen Pol Ahmad Luthfi yang didampingi Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan dan Bupati Grobogan Sri Sumarni.

Joko menilai, Irjen Pol Ahmad Luthfi mau menyempatkan berdialog dengan masyarakat dan terlihat merakyat tanpa melihat perbedaan yang ada.

“Momen yang sangat mengharukan saat Pak Kapolda mencium penyandang disabilitas, berdialog dengan para lansia. Ini Benar-benar mengharukan, itu tandanya Pak Kapolda sangat merakyat dan bisa merengkuh masyarakat sepenuh hati,” ujar Joko Suwiknyo, saat melihat momen tersebut.

Komunitas Sound Grobogan. Foto : dok Komunitas Sound.

Joko Suwiknyo juga melihat sosok Ahmad Luthfi yang kerap turun ke lapangan untuk melihat kondisi Kamtibmas di seluruh wilayah di Jawa Tengah. Hal itu terbukti ketika melihat, situasi Kamtibmas di wilayah Jawa Tengah berlangsung dengan kondusif.

BACA JUGA : Bank Jateng Raih Penghargaan The Best Regional Champion 2024 dari The Asian

“Selain karena beliau merakyat, beliau ini punya komitmen untuk memimpin dengan sungguh-sungguh supaya keamanan dan ketertiban masyarakat wilayah Jawa Tengah berjalan kondusif. Sering turun ke lapangan langsung,” terang Joko Suwiknyo.

Adanya Kelekatan dengan masyarakat itu membuat Joko Suwiknyo berharap sosok Ahmad Luthfi menjadi pemimpin Jawa Tengah ke depan.

“Harapannya semoga Pak Ahmad Luthfi bisa mengisi masa pensiunnya sebagai pemimpin Jawa Tengah untuk periode 2024=2029,” harap Joko Suwiknyo.

TYA WIEDYA