Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta sematkan penghargaan Satya Lencana Pengabdian 30 Tahun kepada Sekda Edy Sujatmiko

JEPARA (SUARABARU.ID) – Dalam upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Hari Otonomi Daerah ke-28 di alun-alun Jepara, Kamis (2/5-2024) Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta menekankan pentingnya pengembangan diri guru.

Karena itu menurut Edy, pada pelaksanaan Merdeka Belajar, guru dituntut mampu melaksanakan proses pembelajaran yang berpusat pada siswa serta mampu mengoptimalkan seluruh bakat dan potensi spesifik yang dimiliki oleh anak didiknya.

Ia berharap guru dapat menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan agar semangat anak-anak kita untuk terus sekolah, senantiasa terjaga. “Jangan sampai ada nama baru dalam daftar anak tidak sekolah (ATS) di Jepara,” pintanya

Ia juga mengungkapkan, Jepara telah berhasil mengembalikan begitu banyak ATS ke lembaga pendidikan. “Jika pada bulan April 2023 masih terdapat 5.230 ATS di Jepara, maka pada bulan April tahun ini, jumlahnya tinggal 1.023 anak,” ungkap Edy Supriyanta.

Semenyara terkait dengan Hari Otonomi Daerah Ke-28, ia berharap momentum ini dapat memperkokoh tanggung jawab, komitmen, dan kesadaran seluruh jajaran Pemerintah Daerah untuk membangun keberlanjutan dalam pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup.

“Model-model ekonomi ramah lingkungan yang telah ada, harus terus kita promosikan untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan bagi generasi yang akan datang.
Maka di samping berbagai karater lain, saya minta sekolah-sekolah di Jepara senantiasa membangun karakter peduli lingkungan dalam diri peserta didik.
Laksanakan dan perkuat program-program terkait lingkungan hidup yang telah ada di sekolah, seperti Sekolah Sehat dan Sekolah Adiwiyata,” pungkasnya

Usai upacara dilanjutkan penyerahan Penghargaan Satya Lancana 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun kepada 22 PNS di lingkungan Pemkab. Jepara. Penyerahanan secara simbolis dilakukan kepada Sekda Edy Sujatmiko. S.Sos, MM, MH yang menerima Satya Lancana pengabdian 30 tahun

Dusamping itu ada enyerahan hadiah lomba Karnaval Kartini. Untuk
Kategori SMP/ Sederajat :
Juara I : SMP N 1 Jepara
Juara II : SMP N 6 Jepara
Juara III : SMP N 2 Jepara
Kategori SMA/ Sederajat :
Juara I : SMK N 3 Jepara
Juara II : SMK N 2 Jepara
Juara III : SMK N 1 Jepara
Kategori Umum :
Juara I : Forgen (Forum Genre)
Juara II : WANDANI
Juara III : HARPI MELATI

Hadepe