blank
Pekan Teknologi Laboratorium Medik (TLM) bertempat di SMK Islam Al Hikmah Program Studi Analis Kesehatan Mayong

JEPARA (SUARABARU.ID) – Dalam rangka memperingati HUT Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik Indonesia (PATELKI) ke-38, DPC PATELKI Jepara menggelar Pekan Teknologi Laboratorium Medik (TLM) bertempat di SMK Islam Al Hikmah Program Studi Analis Kesehatan Mayong dan diikuti oleh siswa kelas X, Senin (29/04/2024).

Pekan Teknologi Laboratorium Medik merupakan  rangkaian kegiatan untuk memperingati hari lahir PATELKI yang dilaksanakan selama bulan April 2024, yaitu mulai 26 April hingga 4 Mei 2024 secara serentak di seluruh wilayah Indonesia. Melalui pekan TLM ini diharapkan menjadi media sosialisasi organisasi profesi PATELKI dalam mendukung upaya pembangunan kesehatan.

blank
Ketua DPC PATELKI Jepara menyerahkan Cinderamata kepada Kepala Sekolah SMK Islam Al Hikmah Mayong

Syaiful Anwar, S.Tr.A.K, Ketua DPC PATELKI Jepara menjelaskan bahwa PATELKI dalam kedudukannya sebagai organisasi profesi memiliki peran strategis dalam mewujudkan keberhasilan transformasi kesehatan khususnya dalam bidang pelayanan laboratorium dan kompetensi SDM TLM. “Oleh karena itu perlu sosialisasi dan edukasi seputar TLM dan prospek kerjanya,” ujarnya

Ia juga menjelaskan, pekan TLM ini bertujuan untuk meningkatkan pengabdian dan kepedulian PATELKI kepada masyarakat diantaranya dalam bentuk sosialisasi PHBS dan pelayanan pemeriksaan laboratorium dasar. “Alhamdulillah peserta antusias, harapannya siswa SMK Islam Al Hikmah Program Studi Analis Kesehatan ini bisa melanjutkan ke jenjang pendidikan yang sesuai atau yang linear dengan TLM,” ujar Syaiful.

blank
Dokumentasi pemeriksaan golongan darah dan GDS

Dalam kegiatan Pekan TLM 2024, dilaksanakan beberapa agenda seperti pemeriksaan golongan darah dan pemeriksaan gula darah untuk siswa, sosialisasi PHBS, serta sosialisasi edukasi seputar TLM dan prospek kerjanya.

Di sela kegiatan, Kepala Sekolah SMK Islam Al Hikmah Mayong Rizka Annisa, ST, M.Pd menyampaikan ucapan terimakasih kepada DPC PATELKI Jepara “Kami ucapkan terima kasih kepada DPC PATELKI Jepara telah mengadakan pekan TLM di SMK Islam Al Hikmah Program Studi Analis Kesehatan Mayong, acara yang luar biasa banyak manfaat dan sungguh memotivasi anak-anak, semoga peminat TLM nanti semakin banyak karena tugas mulia menanti. Sukses selalu untuk DPC PATELKI Jepara dan  seluruh Indonesia” pungkasnya.

Hadepe – Humas PATELKI Jepara