blank
Melalui pertemuan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Anggota Koramil-17 dan personel Polsek Sidoharjo, Wonogiri, tokoh muslim merancang rencana penyelenggaraan Sholat Ied 1445 H/2024 M.(Dok.Pendim 0728 Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Ibadah puasa di Bulan Suci Ramadan 1445 H/2024 M, tinggal tersisa beberapa hari lagi. Kini tiba saatnya, umat Islam merencanakan untuk mengagendakan penyelenggaraan Sholat Ied.

Sebagaimana itu dilakukan tokoh muslim di Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, yang merancang rencana Sholat Idul Fitri 1445 H/2024 M. Yakni akan digelar di Lapangan Lambauw Kelurahan Kayuloko, Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri.

Upaya merancang rencana menggelar Sholat Idul Fitri 1445 H/2024 berjamaah tersebut, ikut menjadi materi bahasan bersama Anggota TNI AD dari Koramil 17/Sidoharjo, saat melakukan silaturahmi dengan para tokoh Agama Islam setempat.

Anggota Koramil-17/ Sidoharjo Kodim 0728/Wonogiri Pelda Thomson, melalui Penerangan Kodim (Pendim) 0728 Wonogiri, Pelda Indra, menyatakan, silaturahmi dilakukan dalam acara Komumikasi Sisial (Komsos) di Serambi masjid  Al-Barokah, Kelurahan Kayuloko, Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri.

Upaya membahas rencana Sholat Ied berjamaah, dilakukan dengan tokoh agama Islam setempat, yakni Budi Siswanto dan Wisnu Mujin. Untuk Hari H pelaksanaannya, waktunya masih akan menyesuaikan dengan pengumuman penetapan dari pemerintah, melalui Sidang Isbat.

Melalui rembug bersama para tokoh agama, kalaupun nanti terjadi perbedaan penetapan Hari H-nya, sebagaimana pada hari awal ibadah puasa yang lalu, diharapkan untuk saling menghargai dan jangan sampai dijadikan masalah.

Dalam kesempatan itu, Pelda Thomson, mangajak kepada pengurus masjid dan warga masyarakat Kelurahan Kayuloko, agar selalu menjaga kerukunan umat demi mewujudkan persatuan. Juga menjaga ketertiban, keamanan dan kebersihan masjid beserta lingkungannya. “Menjaga kebersihan, menjadi bagian ibadah, apalagi saat ini bulan suci Ramadhan,” pesan Pelda Thomson.
Bambang Pur