Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta, Kapolres AKBP Wahyu Nugroho Setyawan dan Wakil Ketua DPRD Pratikno

JEPARA (SUARABARU.ID) – Jelang peringatan Hari Jadi Jepara 10 April 2024, Penjabat (Pj) Bupati Jepara H. Edy Supriyanta melaksanakan ziarah ke makam para leluhur Jepara, Kamis (4/4/2024). Biasanya ziarah dilakukan pada 8 April, atau dua hari jelang puncak peringatan. Namun, kali ini dilakukan lebih awal.

Turut mendampingi, Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Kepala Kejaksaan Negeri Jepara Muhammad Ichwan, Wakil Ketua DPRD Jepara Pratikno,  Kasdim 0719/Jepara Mayor Arm. Syarifuddin Widianto, Sekda Jepara Edi  Sujatmiko dan sejumlah pimpinan perangkat daerah.

Ziarah diawali dari makam Sayyid Abu Bakar Alhadad di Kelurahan Panggang, lalu makam Pangeran Syarif di Kelurahan Saripan, kemudian makam Tjitrosomo II di Kelurahan Bapangan.

Berikutnya ke makam Tjitrosomo I di Desa Sendang, lalu  makam Ratu Kalinyamat dan Sultan Hadlirin di Desa Mantingan. Ziarah berakhir di makam Mbah Daeng, atau Habib Muhammad bin Syekh bin Abdurrahman bin Yahya di Desa Krapyak.

Penjabat Bupati Jepara H. Edy Supriyanta mengatakan, ziarah ke makam leluhur merupakan tradisi yang selalu dilaksanakan menjelang Hari Jadi Jepara. “Adat istiadat ini perlu kita lestarikan agar anak cucu kita tahu bahwa leluhur kita merupakan para pejuang yang telah banyak berkorban untuk Jepara,” kata dia.

 

Lebih lanjut ia menjelaskan, Hari Jadi Ke-475 Jepara yang sejatinya dilaksanakan pada 10 April bertepatan dengan Idulfitri. Sehingga peringatannya disesuaikan pada 18 April 2024 mendatang. “Rencananya upacara akan dihadiri langsung oleh Pak Pj. Gubernur Jateng sebagai inspektur upacara. Mudah-mudahan berjalan lancar,” ungkapnya.

Hadepe