blank
Pembukaan ditandai dengan penyematan tanda peserta dan pemukulan gong oleh Haris Wahyudi didampingi Ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara Aji Ismoyo serta Ketua Panitia Sholihin S. Ag.

JEPARA (SUARABARU.ID) – Tujuan utama digelarnya Lomba Kompetensi Siswa (LKS) adalah untuk memacu SMK untuk meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajarannya sehingga kelak siswa memiliki daya saing di dunia kerja. Karena itu LKS juga menjadi salah satu perhatian dunia industri untuk melihat sejauh mana SMK mampu mempersiapkan tenaga kerja yang kompeten sesuai dengan dunia kerja.

blank
Pembuka Lomba Kompetensi Siswa SMK ke 32 Tingkat Kabupaten Jepara yang berlangsung di SMK Islam Jepara

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah II Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tenggah Haris Wahyudi, S. Pd. M. Pd saat membuka Lomba Kompetensi Siswa SMK ke 32 Tingkat Kabupaten Jepara yang berlangsung di SMK Islam Jepara, Jumat (1 / 3-2024 ). Pembukaan ditandai dengan penyematan tanda peserta dan pemukulan gong oleh Haris Wahyudi didampingi Ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara Aji Ismoyo serta Ketua Panitia Sholihin S. Ag.

blank
Pembukaan ditandai dengan penyematan tanda peserta dan pemukulan gong oleh Haris Wahyudi didampingi Ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara Aji Ismoyo serta Ketua Panitia Sholihin S. Ag.

Menurut Haris Wahyudi, melalui lomba ini juga diharapkan dapat mempersiapkan siswa lebih matang untuk memasuki revolusi industri 4.0. “Karena itu harus mulai diperkuat program pembelajaran berbasis digitalisasi pada proses kegiatan belajar mengajar di sekolah, pemenuhan peralatan praktik berstandar dunia industri juga disesuaikan dengan kompetensi keahlian,” terangnya.

Harapannya LKS ini dilakukan dengan baik, sportif serta dilandasi dengan integritas. Sebab yang sedang kita tanam bukan hanya kompetensi tetapi juga karakter anak-anak. “ Apa gunanya juara tapi tidak ditempuh dengan cara-cara yang sportif,” ungkap Haris Wahyudi.

blank
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah II Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tenggah Haris Wahyudi, S. Pd. M. Pd saat membuka Lomba Kompetensi Siswa SMK ke 32 Tingkat Kabupaten Jepara

Sementara ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara Aji Ismoyo dalam sambutannya berharap melalui LKS ke – 32 tahun 2024 ini SMK Jepara dapat memperbaiki peringkat dari peringkat 8 menjadi peringkat 5 dan bahkan 3.

“Karena itu kepada para kepala sekolah, MGMP dan para guru pembimbing siswa yang lolos mewakili Jepara ke tingkat Jawa Tengah untuk mempersiapkan dengan sungguh-sungguh,” pintanya.

blank
Ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara Aji Ismoyo

Sedangkan Ketua Panitia LKS ke – 32 Sholihin S. Ag. menjelaskan, dalam lomba kali ini ada 27 kompetensi yang dilombakan di tingkat Jawa Tengah. Namun untuk Jepara yang dilombakan hanya 12 mata lomba dengan jumlah peserta 94 siswa. Sedangkan sebanyak 15 kompetensi langsung maju ke tingkat provinsi. Sementara tempat lomba diantaranya adalah di SMK Kalinyamatan, SMK Al Hikmah Mayong, SMK N 1 Pakis Aji dan SMKN 1 Bangsri.

Hadepe – Indria Mustika