blank
Dirjenpas, Reynhard Silitonga meninjau ruang layanan terpadu yang ada di Bapas Semarang. Foto: Dok/Humas (1/3/2024)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas) Reynhard Silitonga meninjau ruang layanan terpadu yang ada di Bapas Semarang, Jumat (1/3/2024).

Reynhard pada kesempatan ini melihat seluruh fasilitas pelayanan yang ada di Bapas Semarang. Ia menyampaikan apresiasi atas perubahan yang sangat signifikan dari waktu ke waktu. “Ini luar biasa,” ucapnya.

Di saat bersamaan, Bapas Semarang juga tengah melakukan bimbingan klien oleh Pembimbing Kemasyarakatan di ruang Bimbingan Klien.

Dirjenpas juga berbincang singkat dengan klien Pemasyarakatan dan memberikan nasehat agar tidak mengulangi tindak pidana yang kemarin dilakukan.

Dalam kunjungannya Dirjenpas menyapa seluruh pegawai Bapas Semarang sembari memberikan motivasi dan semangat dalam melaksanakan tugas.

“Mengingatkan seluruh petugas untuk melaksanakan tugas sesuai SOP dan prinsip 3+1 (deteksi dini, pemberantasan narkoba, membangun sinergi antar penegak hukum + back to basic) sebagai kunci Pemasyarakatan Maju,” ungkapnya.

Sementara Kepala Bapas Semarang, Sarwito menyampaikan, bahwa fasilitas layanan yang ada di semarang, mulai dari layanan terpadu, ruang layanan bimbingan serta berbagai fasilitas layanan berbasis HAM semuanya sudah berbasis elektronik dan Teknologi Informasi terbaru.

Menurutnya, kunjungan ini merupakan kunjungan pertama yang dilakukan Reynhard Silitonga di Bapas Semarang.

“Kunjungan Direktur Pemasyarakatan akan menumbuhkan motivasi bagi seluruh pegawai Bapas Semarang untuk terus meningkatkan kinerja,” terang Sarwito.

Saat ini Bapas Semarang terus melakukan berbagai peningkatan fasilitas dalam rangka pelayanan prima.

Bapas Semarang optimis di tahun 2024 mampu mewujudkan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan selalu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Ning S