blank
UKSW melalui Diker menerima tiga mahasiswa asing asal Goshen College dalam program Study Service Term (SST) 2024. Foto: Dok/UKSW (26/2/2024). 

SALATIGA (SUARABARU.ID) – Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) melalui Direktorat Kerja Sama (Diker) menerima tiga mahasiswa asing asal Goshen College dalam program Study Service Term (SST) 2024.

Ketiganya disambut hangat oleh Wakil Rektor Bidang Pengajaran, Akademik, dan Kemahasiswaan (WR PAK) Prof. Dr. Ferdy Semuel Rondonuwu, S.Pd., M.Sc., dalam Ibadah Senin yang digelar di Balairung Universitas, Senin (26/2/2024).

“Selamat datang di UKSW. semoga kalian menikmati waktu kalian di sini,” sambutnya.

Ketiga mahasiswa tersebut adalah mahasiswa jurusan Art Education Camila Perez-Diener dengan penempatan di SD Kristen Satya Wacana. Dua lainnya yaitu mahasiswa jurusan Criminal & Restorative Justice Carlos Herriot Lichty dengan penempatan di SMP Kristen Satya Wacana, dan mahasiswa jurusan Psychology Peri Mast-Hochstedler dengan penempatan di SMA Kristen Satya Wacana.

Ketiganya akan menjadi volunteer dalam berbagai kegiatan pembelajaran dan juga kegiatan sekolah lainnya mulai dari 26 Februari 2024 hingga 3 April 2024. Mereka akan berkolaborasi dengan guru dalam kegiatan belajar dan mengajar, berpartisipasi dalam acara-acara sekolah, serta mengembangkan dan melaksanakan kegiatan di perpustakaan, dan lainnya.

Setelah diperkenalkan kepada civitas academica UKSW seusai Ibadah Senin, ketiga mahasiswa asing tersebut mengikuti kegiatan campus tour. Dipandu oleh Tenaga Kependidikan DIKER Ryan Tuelah Bundt, S.SI., dan Meta Sekar Dewani, S.Pd., mereka berkesempatan mengenal lebih dekat kampus UKSW dengan mengunjungi Rumah Noto, Gedung Administrasi Pusat, Perpustakaan, dan gedung-gedung lainnya.

Salah satu mahasiswa Camila Perez-Diener mengungkapkan antusiasnya mengikuti kegiatan di UKSW. “Saya merasa sangat excited untuk mengajar di SD Kristen Satya Wacana. Namun di waktu yang sama saya juga merasa sedikit khawatir karena ini pertama kalinya saya mengajar anak-anak,” terang mahasiswa tahun kedua jurusan Art Education ini.C

Carlos Herriot Lichty juga mengaku antusias dengan program yang akan mereka lakukan. “Aku pernah bekerja dengan anak-anak juga sebelumnya. Aku sangat semangat untuk mempelajari bahasa dan budaya Indonesia juga dari mereka. Ini akan menjadi kesempatan yang sangat bagus,” ungkap mahasiswa yang akan mengajar di SMP Kristen Satya Wacana ini.

Meningkatkan reputasi

Direktur Diker Dr. Dian Toar Y.G. Sumakul, M.A., mengungkapkan, kerja sama ini akan mengembangkan kemitraan internasional yang saling menguntungkan untuk meningkatkan kapasitas UKSW dan Goshen College di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.

“Melalui kolaborasi dengan institusi pendidikan, kelompok masyarakat, dan mitra di Indonesia serta Amerika Utara, kami berupaya untuk mempromosikan inisiatif pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang meningkatkan kemampuan para akademisi dan mahasiswa,” tuturnya.

Melalui program SST, kemitraan dan program yang saling menguntungkan antara mitra Amerika Utara dan Indonesia akan dikembangkan. “Diharapkan UKSW dan Goshen College akan memiliki kapasitas yang lebih besar untuk melayani institusi, mahasiswa, dan masyarakat sehingga meningkatkan reputasi global dan lokal keduanya,” tandasnya.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Kealumnian (WR KK) Prof. Yafet Yosafet Wilben Rissy, S.H., M.Si., LLM, Ph.D (AFHEA) menuturkan, UKSW terus berupaya mendorong student in take, salah satunya melalui kerja sama yang dilakukan dengan Goshen College tersebut.

“UKSW juga akan terus meningkatkan kerja sama dengan luar negeri melalui Diker, program studi, maupun Sekolah Kristen Satya Wacana,” tuturnya.

Ning S