blank
Siswa-siswi SMA Islam Al Azhar 15 Semarang, saat mempraktikan penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar di ruang publik. Foto: dok/alazhar

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Kepala SMA Islam Al Azhar 15 Semarang, Ahmad Fajri menyampaikan, sudah sepatutnya para siswa sekolah mengutamakan Bahasa Indonesia dalam ruang publik. Mengingat sekolah adalah ruang publik sekaligus ruang penumbuh perilaku positif, maka sekolah akan terus berupaya menanamkan pentingnya berbahasa Indonesia yang baik dan benar.

Hal itu seperti yang disampaikannya, saat memberikan sambutan pada acara Parade Wajah Bahasa Ruang Publik, yang dilaksanakan bersama Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah. Acara dengan tema ‘Penggunaan Bahasa Ruang Publik’ itu dilaksanakan Senin-Selasa (12-13/2/2024), di kampus sekolah yang ada di Jalan Sri Kuncoro III No 5 Kota Semarang.

”Padatnya jadwal kegiatan proses pembelajaran, tak menyurutkan semangat anak-anak untuk tetap beraktivitas, guna menambah kualitas diri,” kata Ahmad dalam keterangan tertulisnya, Selasa (13/12/2024).

BACA JUGA: Panwaslucam Tembalang Gelar Bimtek, Tingkatkan Kapasitas Pengawas TPS

blank
Pemateri dari Balai Bahasa berfoto bersama dengan kepala sekolah, guru dan murid, usai acara pembukaan. Foto: dok/alazhar

Dia berharap, usai kegiatan ini akan semakin menggugah kesadaran peserta untuk menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar.

”Didampingi tim Balai Bahasa Jawa Tengah, peserta memperoleh bekal dan pemahaman yang baik, sehingga pola berbahasa Indonesia yang sesuai dengan kaidah, dapat lebih optimal dalam penggunaannya,” imbuh dia.

Sementara itu, Kepala Balai Bahasa Provinsi Jateng yang diwakili Andy Rahmadi Santoso S Kom menyebutkan, pihaknya merupakan mitra sekolah dalam menanamkan pola berbahasa yang baik dan benar.

”Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan pentingnya kesadaran berbahasa Indonesia yang sesuai kaidah. Tindak lanjut dari kegiatan ini, guna meningkatkan pola penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dalam pergaulan, media sosial, maupun dilingkungan belajar,” tukas Andy.

Riyan