blank
Personel dari Regu I Damkar Pemkab Wonogiri, melakukan pemadaman pada musibah kebakaran rumah di Dusun Mojosari, Desa Watangsono, Kecamatan Jatisrono, Wonogiri.(Dok.Damkar Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Rumah milik Teguh Supriyadi di Dusun Mojosari RT 1/RW V, Desa Watangsono, Kecamatan Jatisrono (sekitar 26 Kilometer arah timur Ibukota Kabupaten Wonogiri), Kamis petang (8/2) ludes terbakar. Seluruh harta benda yang berada di dalamnya ikut terbakar.

Informasi dari lokasi kejadian menyebutkan, tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran rumah milik Teguh Supriyadi tersebut. Tapi rumah hunian bersama harta benda yang ada di dalamnya, ludes dimangsa amukan jago merah. Turut terbakar, sepeda motor bebek, televisi, kulkas, almari, tempat tidur dan sepeda onthel.

Warga sekitar yang datang ke lokasi, kesulitan untuk memberikan bantuan pemadaman, karena di lokasi tidak tersedia alat pemadam kebakaran dan sediaan air yang cukup. Karena itu, kemudian meminta bantuan pemadaman ke Unit Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Wonogiri.

Kabid Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Wonogiri, Joko Santosa, menyatakan, musibah kebakaran rumah Teguh Surpiyadi berlangsung Kamis petang (8/2). ”Kami menerima laporan permintaan bantuan pemadaman pada Pukul 16.00,” jelas Joko Santosa.
Segera dikirimkan dua unit mobil brandweer ke lokasi, dipimpin Komandan Regu (Danru) I Pimpinan Suparno bersama 8 personel fireman.

Tiba di lokasi Pukul 16.40 dan langsung melakukan pemadaman sampai Pukul 17.30. Pemadaman dibantu oleh personel dari Koramil dan Polsek Jatisrono, perangkat desa, relawan siaga bencana dan warga masyarakat. Penyebab kebakaran masih diselidiki petugas. Diduga, karena konsleting listrik pada jaringan terpasang.
Bambang Pur