Ketua Umum KONI Jateng Bona Ventura S mengukuhkan dan melantik pengurus KONI Sragen yang baru periode 2023 - 2027, di Pendapa Rumah Dinas Bupati, Rabu (7/2). Foto: Anindito

SRAGEN (SUARABARU.ID) – Baru kali pertama terjadi di Jawa Tengah, seorang Ketua DPRD menduduki posisi sekretaris KONI. Hal ini dialami Ketua DPRD Sragen Suparno resmi menduduki posisi sebagai Sekretaris Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Sragen.

Sedangkan Kepala Kesbangpol Sragen Sutrisna, menjabat Ketua KONI Sragen. Pelantikan Sutrisna berserta pengurus KONI Sragen yang baru periode 2023 – 2027 dilaksanakan di Pendapa Rumah Dinas Bupati Sragen, Rabu (7/2).

”Ini baru pertama kali di Jawa Tengah lho, ada Ketua DPRD menjadi sekeretaris KONI,” ujar Ketua Umum KONI Jateng Bona Ventura Sulistiana di sela melantik pengurus KONI Sragen yang baru, di Pendapa Rumah Dinas Bupati, Rabu (7/2).

Bona Ventura mengaku terkejut saat diberitahu Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati kalau posisi Sekretaris KONI dipegang Suparno yang masih aktif menjabat sebagai Ketua DPRD Sragen. Sedangkan Sutrisna yang menjabat Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sragen saat ini, memimpin KONI Sragen. ”Semoga dengan masuknya Sutrisna dan Suparno, prestasi olahraga di Sragen semakin maju,” pesan Bona Ventura.
Pelantikan dihadiri Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Forkompimda atau yang mewakili, Ketua KONI Soloraya, Penasihat dan Para Ketua Cabang Olahraga.

Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati dalam sambutannya menarget pengurus KONI bisa mengantarkan atlet meraih prestasi yang bagus saat Porprov di Semarang Tahu 2026. Dikatakan saat Porprov XVI di Kota Patiraya 5 – 11 Agustus 2023, Kabupaten Sragen menduduki peringkat 27 dari 35 kabupaten/kota.

Dengan perolehan 6 emas, 14 perak dan 22 perunggu.  Namun peringkatnya sama, seperti saat  mengikuti Porprov XV di Solo Tahun 2018. Yuni, sapaan akrab Bupati Sragen berharap agar Porprov XVII di Semarang, Kabupaten Sragen bisa masuk 10 besar Jawa Tengah.

Ketua Umum KONI Sragen Sutrisna tetap akan memasang target yang rasional untuk Porprov XVII di Semarang Tahun 2026 mendatang. Apa yang disampaikan Bupati Yuni, lanjut Sutrisna dimaksudkan untuk memompa semangat pengurus KONI Sragen yang baru serta para atlet dan pelatih agar bisa meraih prestasi yang tinggi.

Anind