SEMARANG (SUARABARU.ID)- Ribuan massa dari berbagai daerah pilihan (Dapil) DPRD Kota Semarang, hadiri Senam Sehat Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Lapangan Taman Citra Satwa, Jalan Onta Pandean Lamper, Kota Semarang, Minggu (28/01/2024).
Muhammad Farchan, Calon Legislatif (Caleg) PSI DPRD Provinsi Jawa Tengah Dapil 1 Kota Semarang, Senam Sehat tersebut merupakan bagian kampanye terbuka PSI Kota Semarang, yang dihadiri oleh 1500 kader partai dan bagian untuk melihat dan mengetes potensi kader.
“Kegiatan ini juga salah satu program untuk mengetes potensi kader. Sejauh mana potensi kader dalam persiapan kita di 14 Februari 2024 mendatang, ternyata banyak kader yang antusias. Namun sayangnya kehadiran kader dibatasi oleh aturan Bawaslu, yang mengatur batas kehadiran kader untuk kampanye terbuka. Saat ini yang hadir sekitar 1500 orang,” ujarnya usai Senam Sehat.
Selain Senam Sehat, lanjutnya, upaya untuk menyedot massa pengumpulan kader juga dilakukan dengan pengobatan gratis dan tebus murah sembako dengan harga di bawah harga umum pasaran
“Kita targetkan minimal 1 Dapil 1 kursi. Namun ada dapil yang berpotensi besar untuk bisa menembus lebih dari 1 kursi di Kota Semarang, yaitu Dapil 2 ini. Makanya kita selenggarakan di sini. Kita kumpulkan semua tandem Caleg DPRD Kota Semarang. Ada 22 tandem di seluruh dapil Kota Semarang yang ikut hadir di sini,” ungkapnya.
Oleh sebab itu, Farchan berpesan kepada masyarakat untuk tidak melakukan golput dalam Pemilu 2024 nanti, karena PSI memiliki peluang, popularitas dan elektabilitas yang baik dalam Pemilu 2024 untuk menang dengan adanya Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI.
“Yang jelas manfaatkan kontestasi ini jangan sampai golput, pilih Caleg yang terbaik. Bagi PSI ini momentum yang baik dalam rangka mendulang suara sebanyak-banyaknya. Mengingat potensi PSI, popularitas dan elektabilitas memungkinkan. Untuk ke Senayan dari Dapil Jawa Tengah kalau bisa 8 kursi DPR RI,” pesan Farchan.
Banyak Doorprize Dibagikan
Ketua Panitia Irwan Leokita Wiharto Karunia mengatakan, acara yang digelar oleh PSI Kota Semarang itu adalah inisiasi dari tim Muhammad Farchan, Caleg DPRD provinsi Jawa Tengah, yang diikuti oleh 22 dan para kader pendukungnya, dengan doorprize utama sepeda listrik dan beberapa barang elektronik, seperti televisi, seterika, kompor gas dan lain-lain.
“Puji syukur, dalam kegiatan ini undangan yang kami bagikan ada 1500 orang, namun melihat dari kupon yang ditukarkan konsumsi ada kisaran lebih darin1200 orang yang hadir. Karena adanya kendala cuaca yang semalam hujan,” terang caleg PSI dari Semarang Selatan-Semarang Barat ini.
Tujuan diadakan kegiatan ini, lanjutnya, untuk melakukan sosialisasi caleg dan program partai agar lebih dikenal oleh masyarakat. Selain itu, pada kesempatan itu juga dikenalkan 22 caleg kepada masyarakat yang hadir
Diakhir, Irwan Leokita mengucapkan terimakasih ke semua pihak yang mendukung terselenggaranya Senam Sehat, Pengobatan Gratis dan Tebus murah sembako.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung, baik dari kader, para Caleg, simpatisan maupun pihak sponsor yang telah mendukung acara ini,” ucap Irwan Leokita.
Absa