blank
Pospam dan Pos Pelayanan Polres dalam Operasi Lilin Candi 2023 di Blora dan Cepu. Foto: Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) — Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta menciptakan kelancaran dan keselamatan lalu lintas untuk melayani warga  masyarakat, Polres Blora Polda Jawa Tengah melalui Satuan Tugas (Satgas) Operasi Lilin Candi Tahun 2023 mendirikan 3 Pos Pengamanan dan 1 Pos Pelayanan.

Adapun Pos Pengamanan dan Pelayanan terdiri dari empat lokasi yakni Pos Pengamanan di Gereja Katolik Santo Pius Jalan Pemuda Blora, Pos Pengamanan di Gereja Bethany Blora serta Pos Pengamanan di Gereja Katolik St Willibrodus dan Pos Pam Di Lapangan Tuk Buntung di Kecamatan Cepu. Sementara untuk Pos Pelayanan Masyarakat ada di kawasan Alun – Alun kota Blora.

Kasi Humas Polres Blora Iptu Sugiman, SH menyampaikan bahwa Operasi Lilin Candi 2023 ini dilaksanakan selama 12 hari dan dalam pelaksanaannya Polres Blora melibatkan 166 personil bersama TNI, Dishub, Satpol PP, dan lintas sektoral lainnya di Blora.

“Operasi lilin ini akan dilaksanakan selama 12 hari mulai tanggal 22 Desember 2023 sampai dengan tanggal 02 Januari 2024. Dan dalam pelaksanaannya Polres Blora dibantu oleh petugas gabungan,” kata Kasi Humas Polres Blora.

Selain adanya Pos Pam dan Posyan, lanjut Kasi Humas Polres Blora, petugas Polres Blora yang tergabung dalam Satgas Operasi Lilin Candi 2023 juga melaksanakan patroli dan penjagaan pada lokasi strategis.

“Berpatroli dan jaga pada lokasi strategis, obyek vital serta pada lokasi Gereja –  Gereja di wilayah Kabupaten Blora,” tandas Kasi Humas Polres Blora.

Kudnadi Saputro