blank
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Magelang M Hasan Suryoyudho menyerahkan potongan tumpeng kepada kader parpol tersebut. (Dok)

MAGELANG (SUARABARU.ID) – DPC Partai Gerindra Kota Magelang Sabtu (18/11) menyelenggarakan tasyakuran dan doa bersama.

Kegiatan itu sebagai rasa syukur ditetapkannya Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi Capres dan Cawapres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Melalui rilis Minggu (19/11) Ketua DPC Partai Gerindra Kota Magelang, M Hasan Suryoyudho mengatakan, tasyakuran yang berlangsung di Kantor DPC Gerindra Jalan Pahlawan (Taman Badaan) berlangsung meraih, dihadiri pengurus DPC, PAC, Ranting, organisasi sayap dan simpatisan parpol tersebut.

‘’Kami mendoakan pasangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka yang sudah ditetapkan KPU RI sebagai pasangan Capres dan Cawapres dengan nomor urut 2 selalu diberi kesehatan, kekuatan dan kesuksesan dari Allah Swt,’’ ujar Hasan yang berprofesi advokad.

Harapannya, lanjutnya, pasangan Capres dan Cawapres yang diusung KIM bisa mendapatkan mandat dari rakyat untuk mengemban tugas sebagai Presiden dan Wsakil Presiden RI melalui Pilpres 2024.

Hasan meminta semua kader ,struktur dan caleg untuk turun ke bawah tatap muka dengan masyarakat.

‘’Sapa mereka dan bantu problemnya semaksimal mungkin. Saat ini tidak ada waktu lagi bagi unsur partai untuk berpangku tangan dan terus bekerja untuk rakyat. Jangan terbuai dengan hasil survei,’’ tegasnya.

Doddy Ardjono