blank
Ilustrasi. Foto: Reka SB.id

blank

PARA pakar mengatakan, setiap orang memiliki potensi di bidang supranatural. Apa yang dikatakan itu benar. Untuk mengetahui potensi dibidang supranatural, berikut ini kutipan test yang disusun peneliti fenomena psi, dokter Alfred W Munzert.

Dengan menjawab serangkaian test ini, Anda dapat mengetahui seberapa besar potensi supranatural yang Anda miliki, diantaranya :

Suatu saat Anda merasa, sesuatu yang terjadi pada suatu hari, Anda sudah mengalami sebelumnya, hingga Anda bertanya dalam hati, “rasanya peristiwa ini pernah saya alami, tapi kapan, ya?”

Anda pernah bermimpi dan itu menjadi kenyataan? Atau Anda pernah mimpi seolah nyata : mulai dari orangnya, benda, dan gerak-geriknya itu benar-benar nyata.

Ketika Anda mengunjungi suatu tempat, Anda merasa sudah pernah melihat sebelumnya, padahal Anda baru datang yang pertama kali? Fenomena lain, Anda sering kali sudah tahu apa yang akan dikatakan seseorang yang di depan Anda.

Seringkali Anda merasakan kehadiran “sesuatu” yang tidak tampak disitu, namun terasa ada. Atau merasa sudah tahu akan kedatangan seseorang, teman atau tamu dan tak lama kemudian tamunya datang.

Salah satu dari tanda orang yang “berbakat” menerawang, dia sering mengambil tindakan berdasarkan intuisi. Termasuk sebelum telepon berdering, dia sudah mendekat untuk menerima panggilan itu.

Dia sering melihat cahaya aneh seperti kilat putih cemerlang, atau ada sesuatu yang seolah bergerak di sekelilingnya dan saat ditengok ternyata tidak ada orang disitu. Atau ketika dia teringat seseorang, dan tidak lama kemudian orang itu datang.

Tanda lain, dapat melihat cahaya atau aura wajah orang lain, mampu mengingat pengalaman pada usia 2-3 tahun, atau mimpi melihat seseorang dan esuk harinya melihat orang yang ada dalam mimpi.

Orang yang sering mengetahui suatu pengetahuan atau ketrampilan, padahal dia itu belum pernah mempelajari, atau ada perasaan yang kurang nyaman, beberapa hari kemudian ada kejadian yang kurang menggembirakan.

Termasuk tanda lain yang mengasyikkan itu ketika merasakan “keluar” dari tubuh, lalu berjalan ke lokaksi yang asing, baik disaat tidur atau dalam kondisi antara sadar dan tidur.

Karunia Tuhan
Manusia diciptakan Tuhan dengan sebaik-baik ciptaan. Karena itu tidak mustahil jika dalam tubuhnya tersimpan “onderdil” spiritual yang peran dan fungsinya yang belum kita ketahui.

Pengungkapan potensi itu dapat dilakukan mereka yang mau berpikir dan berzikir. Para pelaku spiiritual menawarkan berbagai rumus yang tidak sekedar mengetahui, melainkan mengarah kepada kajian bagaimana mendayagunakan potensi itu.

Penggalian dan pengasahan itu membuahkan kekuatan paranormal. Pengertian para, artinya di atas atau lebih. Kekuatan paranormal bisa disebut daya linuwih, atau kekuatan lebih.

Ada yang mengistilahkan kekuatan itu sebagai tenaga dalam, karena bersumber dari dalam diri manusia, apalagi keberadaan dari tenaga itu sebenarnya sudah ada sejak kita dilahirkan.

Secara alamiah, tenaga cadangan atau tenaga murni itu tertutup hijab yang menyebabkannya pasif atau tertidur. Cara untuk membuka hijab itu dilakukan dengan membangkitkan atau membangunkan tenaga murni yang masih tidur.

Caranya beragam, intinya ada pada keyakinan dan kesungguhan. Misalnya, melalui jalur fisik, melalui dengan gerak, pernapasan, dan atau jalur rohani dengan laku batin, puasa, menahan dari sesuatu yang “menyenangkan” hening (konsetrasi), meditasi, Dsb.

Sarana menumbuhkan keyakinan itu untuk memperkuat kehendak batin. Keduanya adalah kunci membuka selubung itu. Dan cara termudah untuk melakukan itu yang paling praktis ketemu atau belajar kepada guru dan atau pembimbing yang sudah paham.

Peran guru itu sebenarnya ringan. Yang menjual itu nama dan wawasannya. Ibarat dalam lomba lari cepat, atau maraton, tugas guru hanya “mengibarkan” bendera start. Selanjutnya peserta lomba itu yang harus memicu spiritnya agar lebih dulu sampai garis finish. (Habis)

Masruri, penulis buku praktisi dan knsultan metafisika tinggal di Sirahan Cluwak Pati