(SUARABARU.ID) – Real Madrid tak mau kehilangan aset-aset berharganya.
Rodrygo Goes (22), sayap kanan, dikontrak lebih lama hingga 2028.
Untuk menjaga pemain asal Brasil itu, manajemen El Real memasang klausul rilis mencapai 1 miliar euro.
Rodrygo menjadi bintang Madrid dalam beberapa musim terakhir.
Dia dibeli Los Blancos dari Santos pada 2019 dengan banderol sekitar 45 juta euro.
Winger bernomor punggung 11 itu sudah mencetak 39 gol dari 179 laga.
Rodrygo juga membantu Si Putih meraih delapan trofi, di antaranya dua gelar LaLiga (Liga Primer Spanyol), sekali Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.
Selain dia, Los Merengues juga memperpanjang kontrak sayap kiri Vinicius Junior.
Vini Jr diikat hingga 202, dan dia kali pertama bergabung di Santiago Bernabeu pada 2018.
Vini Jr (23) sebelumnya didatangkan dari Flamengo.
Kontraknya diperpanjang karena dianggap sebagai pemain penting di Los Blancos.
Kesulitan pada awal-awal kariernya di El Real, Vini Jr kemudian menjelma menjadi salah satu winger terbaik di dunia saat ini.
Dia sudah tampil 235 kali dalam enam musim bersama Si Putih dengan torehan sebanyak 63 gol.
Vini Jr ikut membawa klub ibu kota Spanyol ini ketika memenangi dua titel LaLiga, satu Copa del Rey, satu Liga Champions, dan dua Piala Dunia Antarklub.
Terkini, dia menyabet Socrates Award pada gala dinner Ballon d’Or 2023.
Prestasi itu direngkuh dalam kontribusinya melawan rasisme di sepak bola, dan membantu pendidikan anak-anak yang kurang mampu di Brasil.
mm