blank
Ketum Perbakin Kota Magelang, David Herman Jaya, menyalami atlet cabor menembak yang meraih medali pada Porprov Jateng 2023, didampingi Ketum KONI Ali Sobri Sungkar. (Dok KONI Kota Magelang)


MAGELANG (SUARABARU.ID) –
Dua atlet menembak Kota Magelang, Kustono dan T Rusan Jaya, yang meraih medali pada Porprov Jateng 5 – 11 Agustus 2023 di Pati Raya, mendapat tali asih dari Ketua Umum Perbakin setempat, David Herman Jaya.

Penyerahan dilaksanakan Minggu malam (1/10) di Sekretariat Perbakin Kota Magelang, Jalan Sunan Bonang 14. Acara itu dihadiri Ketua Umum KONI Ali Sobri Sungkar, Ketua Harian KONI Kholid Abidin, Ketua Harian Perbakin DS Suryadi dan atlet Perbakin.

Dari cabor menembak Kota Magelang meraih 3 medali emas dan 1 medaliperak. Rinciannya, alet Kustono mendapat 1 emas kelas multi range team, 1 emas 3 posisi individu dan 1 perak multirange individu.
Selanjutnya atlet T Rusan Jaya meraih 1 emas multi range team, termasuk 1 emas 3 posisi team.

Pada Porprov Jateng 2023 secara keseluruhan Kota Magelang meraih 14 medali emas, 15 perak dan 34 perunggu.

David Herman Jaya menegaskan, meraih medali dalam olahraga bukan perkara yang mudah. Perlu disiplin dan latihan secara rutin.
Pemilik Karoseri New Armada Magelang itu mengungkapkan, atlet-atlet menembak di Kota Magelang masih didominasi personel TNI dan Polri.

Dia berharap, ke depan atlet nonprajurit mampu ikut menyumbang gelar, sebagai upaya regenerasi atlet menembak.

‘’Saat ini kita masih banyak didukung atlet dari TNI. Ke depan, kita harus regenerasi atlet dari kalangan umum,’’ harap Direktur Utama PT Mekar Armada Jaya Grup tersebut.

Ketua Umum KONI Kota Magelang memberikan apresiasi yang tinggi kepada tokoh pengusaha Magelang tersebut, atas kepeduliannya terhadap prestasi olahraga, khususnya cabor menembak.

‘’Kami sampaikan terima kasih sudah memberikan support yang besar kepada Perbakin,’’ ujar Ali Sobri Sungkar.

Ketua Timses Porprov 2023 Kota Magelang, Kholid Abidin mengucapkan terma kasih kepada seluruh pengurus, atlet dan Ketua Umum Perbakin yang sudah mampu mengharumkan Kota Magelang, dengan meriah medali. (Doddy Ardjono).