blank
Manfaat Tempe. foto: Pixabay

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Bagi masyarakat Indonesia, salah satu tempe ini dikenal dengan nama tempe semangit (dalam bahasa Jawa) atau tempe bosok. Jenis tempe ini sebenarnya bukan tempe gagal produksi, Property People. Akan tetapi, tempe yang mengalami fermentasi lebih lama atau over fermented sehingga terlihat seperti busuk.

Penelitian menunjukkan bahwa tempe busuk tidak menghasilkan mikroba yang berbahaya. Alhasil, tempe busuk sangat mungkin untuk dikonsumsi, asalkan proses peragiannya tidak terlalu lama agar nilai gizinya masih cukup baik. Selama tempe busuk tidak berlendir atau basah, maka tempe busuk aman untuk dikonsumsi.

Tempe busuk (over fermented) juga diketahui memiliki manfaat untuk kesehatan karena memiliki kandungan isoflavon yang tinggi.

Baca Juga:Tinggi Protein dan Kaya Nutrisi, 5 Manfaat Tempe Bagi Kesehatan

Lama fermentasi tempe busuk berkisar antara 1 hingga 2 hari. Biasanya, tempe busuk diolah kembali menjadi hidangan atau bahan tambahan dalam sayuran seperti sambel tumpang. Ingin tahu manfaat tempe semangit bagi kesehatan? Simak ulasannya.

1. Kandungan Tempe Semangit

Berdasarkan beberapa penelitian, tempe busuk memiliki kandungan yang lebih bermanfaat dibandingkan dengan tempe segar. Komponen-komponen dalam tempe busuk meliputi genistein, glisten, vitamin B12, lemak, protein, kalsium, daidzein, dan aglikon.

2. Pengganti Penyedap Rasa

Ingin mengganti penggunaan penyedap rasa yang aman? Anda dapat menggunakan tempe busuk sebagai alternatif penyedap pada masakan, seperti tumis sayuran. Penambahan tempe semangit akan memperkaya rasa hidangan dan meningkatkan selera makan para konsumennya.

Baca Juga: Selain Berlimpah Nutrisi, Enam Manfaat Tempe Ini Perlu Anda Ketahui

3. Meningkatkan Selera Makan

Salah satu manfaat tempe busuk adalah dapat meningkatkan selera makan, baik bagi anak-anak maupun orang dewasa. Tempe busuk ini dapat secara alami meningkatkan nafsu makan dan relatif aman digunakan. Caranya mudah, cukup olah tempe busuk dengan cara membakarnya dan mencampurkannya dengan nasi.

4. Mengatasi Masalah Perut Kembung

Tempe busuk sangat berguna saat mengatasi perut kembung. Kandungan antioksidan di dalamnya dapat meredakan perut kembung dengan cepat. Manfaat serupa juga bisa diperoleh dengan memanfaatkan kencur dan asam Jawa.

5. Mempercepat Penyembuhan Infeksi

Konsumsi tempe busuk dapat mempercepat proses penyembuhan luka pada tubuh, tanpa disadari. Kandungan antibakteri dalam tempe busuk dapat dicerna dengan baik oleh tubuh, membantu mengatasi infeksi dengan efektif.

Baca Juga:Resep Tempe Mendoan Kriuk

6. Mencegah Risiko Kanker

Tempe busuk mengandung vitamin B12 dan beberapa antioksidan yang berperan penting dalam mencegah perkembangan sel kanker. Sel kanker umumnya muncul akibat efek radikal bebas yang tak dapat dihindari.

7. Bermanfaat sebagai Pupuk

Keuntungan lainnya dari tempe busuk adalah pemanfaatannya sebagai pupuk tanaman. Hal ini dapat mengurangi pengeluaran untuk pembelian pupuk. Pembuatan pupuk dari tempe busuk pun sangatlah sederhana, hanya memerlukan air sumur, gula Jawa, dan tempe busuk.

8. Umpan Memancing yang Efektif

Bagi para pemancing, tempe busuk dapat digunakan sebagai umpan yang sangat efektif. Umpan ini terbukti mampu menarik perhatian ikan seperti ikan putihan, ikan nilam, ikan mas, wader, dan lainnya. Cara membuat umpan pancing dari tempe busuk cukup mudah, yaitu dengan menghaluskan tempe dan mencampurnya dengan tepung terigu serta kuning telur.

Meskipun ada beberapa orang yang merasa jijik terhadap tempe busuk. Namun, bagi mereka yang mengerti manfaatnya, tentu akan mengolahnya. Tidak banyak yang menyadari bahwa ada beberapa keunggulan yang jarang diketahui dari tempe busuk.

Itulah tadi sejumlah manfaat dari tempe semangit atau tempe busuk. Semoga bermanfaat!

Claudia