WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Kontingen Esperogro atau Esempe Loro Giritontro (SMP negeri 2 Giritontro) Kabupaten Wonogiri, pimpinan Kepala Sekolah (Kasek) Sarno, berhasil meraih gelar juara pertama lomba karnaval pawai budaya Tahun 2023. Ini menjadi gelar juara pertama tidak kali berturut-turut yang diraih Esperogro.
Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri, Sriyanto, Jumat (25/8), mengabarkan, tropi hadi kejuaraan diserahkan bersamaan dengan malam resepsi peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023. Resepsi digelar Selasa malam (22/8), di Pendapa Kantor Kecamatan Giritontro.
Panitia HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Kecamatan Giritontro, Wonogiri, mengumumkan hasil kejuaraan lomba karnaval pawai budaya sebagai beikut: Juara I kategori pelajar dimenangi Kontingen Esperogro, Juara II SMK Negeri 1 Giritontro, dan Juara III Kontingen SMP Negeri 1 Giritontro.
Sepanjang perjalanan, Kotingen Esperogro mendapat sambutan luar biasa dari massa penonton. Ini terjadi, karena Esperogro menyertakan barisan Batik Karnival dan Bregada (Pasukan) Parjurit Keraton.
Pramuka
Dipimpin Yusuf Supono sebagai Manggala (Komandan), Bregada Prajurit Keraton Esperogro yang bersenjata tombak dan membawa serta Pataka Panji Kehormatan, menerapkan aba-aba baris memakai Bahasa Jawa. Ini menjadi tampilan unik yang menarik perhatian massa penonton dan memperoleh applaus tepuk tangan meriah.
Kepla Sekolah (Kasek) Esperogro, Sarno, menambahkan, disamping meraih gelar juara lomba karnaval pawai budaya, Regu Pramuka SMP negeri 2 Giritontro juga meraih predikat tergiat 1 putra dan tergiat 1 putri, serta tergiat 2 putra.
Sejumlah gelar kejuaraan itu, diraih tatkala ikut dalam Jambore Ranting yang diselenggarakan oleh Kwartir Ranting (Kwaran) Kecamatan Giritontro Tahun 2023.
Sementara itu, Ketua Pantia Peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023 Kecamatan Wonogiri Kota, Sri Sundoro, Jumat (25/8), menjelaskan, hasil juara lomba karnaval pawai budaya tingkat Kecamatan Wonogiri Kota sebagai berikut: untuk kategori pelajar Juara I, II dan III dimenangi Kotingen SMK Negeri 2, SMK Pancasila 1 dan SMP Negeri 7.
Selanjutnya untuk Kategori Umum Juara I, II dan III diraih oleh Kontingen Desa Sonoharjo, Kelurahan Giriwono dan Kelurahan Wonokarto.
Bambang Pur