SEMARANG (SUARABARU.ID)- Mahasiswa Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi (FTIK) Universitas Semarang (USM) gelar seminar dengan tema “Pencegahan Plagiarisme Guna Meningkatkan Integritas Akademik” yang dilaksanakan di SMA Negeri 2 Mranggen, Kecamatan Mranggen, baru-baru ini.
Kegiatan ini dihadiri pemateri Dosen FTIK, Agusta Praba Ristadi Pinem SKom MKom, Edi Nurwahyu Julianto SSos MIKom, pembina OSIS SMA Negeri 2 Mranggen, Doni Tridadi SPd, serta Waka Kurikulum, Hadi Prayitno SPd.
Dalam materinya, Edi mengatakan, kegiatan ini dapat menambah pemahaman para siswa mengenai cara mengetahui Plagiarisme. Dengan begitu, mereka tidak akan melakukan plagiarisme dalam membuat artikel atau tugas-tugas dari guru.
“Para peserta sangat antusias mengikuti teori dan praktik. Mereka dikenalkan cara menggunakan tools smallseotools.com untuk mengetahui seberapa persen banyak tingkat plagiarisme artikel. Selain itu juga tools quillbot.com untuk digunakan memparaphrase artikel atau jurnal dan tugas tugas lain,” ungkapnya.
Ketua Pelaksanaan, Anggi Farika Sari mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan ini untuk menambah pengetahuan, dan kemampuan dalam mengetahui tentang plagiarisme dan cara paraphrasenya.
“Kegiatan ini memberikan pemahaman dan kesadaran kepada teman – teman semua mengenai pentingnya integritas dalam penulisan,” katanya.
Dia mengatakan, kegiatan ini tidak hanya memberikan materi, namun peserta juga diberikan waktu untuk melakukan praktik. Hal ini dapat menambah skill untuk para siswa-siswi itu sendiri, peserta yang mengikuti kegiatan ini mendapatkan ilmu tambah yang berguna untuk kedepan nya.
“Kami berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan keterampilan peserta agar dapat mempraktikkan apa yang telah dipelajari. Dengan adanya praktik, diharapkan para peserta dapat mengembangkan kemampuan mereka. Selain itu, peserta yang mengikuti kegiatan ini diharapkan mendapatkan pengetahuan tambahan yang berguna bagi mereka di masa depan,” tandasnya.
Muhaimin