blank
Festival memeden gadhu Desa Kepuk Jepara (Foto: Bung Karim)

JEPARA (SUARABARU.ID)- Menyongsong kegiatan Festival Memeden Gadhu ke-14, panitia beserta beberapa masyarakat dan tokoh agama Dukuh Karang Sari (Kulon Mbolem) menyempatkan untuk berdoa bersama di Makam Mbah Mbolem, Kamis (1/6/2023) Sore.

blank
Ziarah ke Makam Mbah Mbolem.

Festival Memeden Gadhu tahun ini akan berlangsung mulai hari Jum’at hingga Senin 2 – 5 Juni 2023. Sebelum kegiatan berlangsung, panitia menyempatkan waktu untuk berziarah ke Makam Mbah Mbolem.

Mbah Mbolem merupakan tokoh leluhur yang ada di dukuh Karang Sari Desa Kepuk. Menurut cerita, beliau merupakan tokoh yang membaat alas (membuka hutan untuk membangun desa) di daerah tersebut.

blank
Memeden Gadu atau orang-orangan sawah (Foto: Bung Karim)

Sutrisno Ketua Panitia Festival Memeden Gadhu 2023 menyampaikan kegiatan ziarah dan berdoa di Makam Mbah Mbolem untuk meminta kelancaran dan keberkahan selama acara berlangsung.

“Do’a bareng di Petilasan Mbah Mbolem memang menjadi agenda wajib kami sebelum acara berlangsung, agar dalam pelaksanaan Festival Memeden Gadhu tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan mendapatkan keberkahan dari Mbah Mbolem,” ujar Sutris, sapaan akrabnya.

Ia juga menegaskan agar para warga sekitar untuk selalu ingat akan jasa baik yang telah diberikan Mbah Mbolem.

Kegiatan Festival Memeden Gadhu juga menjadi satu rangkaian acara manganan yang diadakan di Makam Mbah Mbolem setiap Senin Pahing bulan Apit (hitungan kalender Jawa) yang pada tahun ini tepat Senin, 5 Juni 2023.

ua/ Bajuri