blank
Ilustrasi daun sendok. Foto: Pixabay

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Daun sendok atau yang dikenal dengan nama latin Plantago major ini seringkali dianggap sebagai hama oleh sebagian orang. Padahal, daun sendok memiliki berbagai manfaat yang baik bagi kesehatan dan sering digunakan sebagai media pengobatan herbal.

Sebagai tumbuhan obat, daun sendok dapat digunakan sebagai anti radang, melancarkan air kemih, peluruh dahak, menghentikan batuk, memperbaiki penglihatan dan menormalkan aktivitas hati yang berlebihan.

Berdasarkan penelitian dari Journal Electronic Physician, daun sendok mengandung beragam jenis fitonutrien, seperti glikosida feniletanoid, triterpenoid, asam fenolik, caffeic acid, Sterol, polisakarida, coumarin, luteolin, apigenin, hispidulin, serta asam oleanolat.

Baca Juga: Tinggi Protein dan Kaya Nutrisi, 5 Manfaat Tempe Bagi Kesehatan

Dilansir dari Suara.com, kandungan fitonutrien inilah yang dinilai mampu memberikan efek yang baik bagi kesehatan. Nah untuk lebih jelasnya, mari kita simak pembahasan berikut.

1. Melawan Infeksi Bakteri

Kandungan fenolik dan asam oleanolat yang terdapat pada daun sendok mampu melawan berbagai infeksi bakteri penyebab penyakit. Tak tanggung-tanggung, ada 9 jenis bakteri yang mampu dilawan oleh daun sendok, seperti Bacillus cereus, Bacillus subtilis, Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis, Escherichia coli, Klebsiella pneumonia, Pseudomonas aeruginosa, Proteus mirabilis, dan Salmonella enteritidis, seperti dikutip pada laman Hello Sehat.

2. Mempercepat Penyembuhan Luka

Bila Anda sedang mengalami luka ringan pada kulit, maka daun sendok dapat menjadi salah satu alternatif untuk mengatasinya.

Sebab, daun sendok mengandung zat aktif berupa plantamajoside dari golongan fenolik yang mampu mengurangi pembengkakan, kemerahan, dan nyeri pada luka, seperti dilansir pada laman Healthline.

Baca Juga: Membuat Kulit Wajah Lebih Cantik, Ini 5 Manfaat Masker Susu unutuk Kecantikan

3. Meningkatkan Sistem Imun Tubuh

Berbagai kandungan fitonutrien yang terdapat pada daun sendok terutama flavonoid dan polifenol, mampu meningkatkan fungsi sel-sel imun tubuh sehingga membuat Anda tetap fit dan terhindar dari berbagai penyakit infeksi dan kronis, seperti dilansir pada Journal of Leukocyte Biology.

4. Melancarkan BAB

Kurangnya asupan serat dalam makanan dapat memicu terjadinya gangguan pencernaan berupa sembelit atau konstipasi. Untuk mengatasinya, Anda dapat menggunakan rebusan daun sendok yang memiliki kandungan polisakarida. Menurut studi dari jurnal Food Chemistry.

Kandungan polisakarida berfungsi sebagai pencahar alami dengan cara mengikat air dan membuat feses menjadi lunak serta lebih mudah dikeluarkan.

5. Mengatasi Gejala Asam Lambung

Sebuah studi dari National Institutes of Health menyebutkan bahwa kandungan eicosanoid atau lendir pada daun sendok berpotensi mengurangi kelebihan produksi asam lambung, sehingga baik bagi para penderita asam lambung yang sedang mengalami kekambuhan.

Bahkan, kandungan lendir pada daun sendok juga memberikan lapisan pelindung ekstra pada dinding lambung serta mencegah terjadinya luka dan iritasi yang akan memperparah kondisi medis.

6. Mengatasi Biduran

Biduran merupakan reaksi alergi pada kulit yang ditandai dengan munculnya bentol-bentol berwarna merah, seperti dikutip pada laman Siloam Hospital.

Kondisi ini dapat diatasi melalui penggunaan daun sendok yang memiliki kandungan luteolin, ursolic acid, oleanolic acid, dan alpha-linoleic acid-nya dengan cara menghambat kerja senyawa histamin yang memicu respons biduran.

Itulah tadi pembahasan tentang enam manfaat daun sendok bagi kesehatan, semoga bermanfaat!

Claudia