SEMARANG (SUARABARU.ID) – Universitas Semarang (USM) telah mempersiapkan berbagai venue terbaik untuk Kontes Robot Indonesia (KRI) 2023 yang dimulai awal Juni.
Menurut Ketua Panitia KRI USM, Dr Andi Kurniawan Nugroho ST MT, nomor yang dilombakan dalam KRI 2023 adalah Kontes Robot Aburobocon Indonesia (KRAI), Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI), dan Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI). Selain itu juga Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) beroda, KRSBI berkaki, dan Kontes Robot SAR Indonesia (KRSI)
Andi mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan seluruh venue yang akan menjadi tempat para peserta bertanding.
“Kami telah persiapkan di Gelora USM untuk kontes robot ABU Robocom Indonesia, kontes robot tematik, dan kontes robot seni tari. Untuk venue di Gedung Prof Muladi dan Auditorium Ir Widjatmoko untuk kontes robot sepak bola humanoid, kontes robot sepak bola beroda, dan kontes robot SAR Indonesia. Adapun kolam renang lantai 10 Gedung Menara USM diperuntukkan kontes robot bawah air Indonesia. Kolam renang ini pertama kali dicoba bukan untuk manusia namun untuk robot,” tutur Andi.
Dia mengatakan, saat ini peserta di wilayah I dan II sebanyak 388 tim. Jika diestimasi sekitar 2.000 peserta. Bahkan dia memperkirakan akan ada 5.000 orang yang akan datang ke USM dalam perhelatan KRI mendatang.
Andi mengungkapkan, masyarakat dari seluruh Indonesia dapat menyaksikan secara langsung di USM maupun secara daring melalui USM TV bagi lingkup Jawa Tengah, serta layanan live streaming melalui Youtube USM TV.
Dia berharap, kegiatan ini akan berlangsung dengan sukses dan dapat menghasilkan prestasi unggul baik di kancah nasional hingga lanjut di kancah internasional.
“Juara dari seleksi tingkat nasional ini nantinya akan dikirimkan ke lomba tingkat internasional, sehingga peserta dari luar negeri akan melihat kemampuan robot-robot Indonesia,” ungkapnya.
Andi berharap, tim perwakilan USM dapat meraih gelar juara.
“Pada tahun 2022, USM memperoleh juara 3 tingkat nasional dan juara 2 tahun 2022 kontes robot pemadam api. Kami berharap, dari beberapa kategori yang kita lombakan itu tim USM dapat juara,” harapnya.
Muhaimin