Terungkapnya pesta miras di siang hari, lanjut Kasat Samapta Polresta Surakarta, berawal adanya informasi warga melalui Call Centre Sparta. Infomasi yang masuk segera ditindaklanjuti petugas yang tengah melaksanakan patroli gabungan lingkar wilayah dan mendapati sekelompok orang sedang asyik di depan ruko ATM Jalan Dr. Rajiman Laweyan kota Surakarta.
“Peserta pesta miras yakni S (52), ABS (32), ES (31) dan TG (47) berikut barang bukti digelandang ke Mapolresta Surakarta. Dalam pemeriksaan keempat tersangka mengaku membeli Ciu dari TW asal Laweyan,” kata Kompol Arfian.
Munculnya pengakuan tersangka, langsung ditindak lanjuti petugas mendatangi kediaman TW di Bendosari Pajang Laweyan kota Surakarta . Ketika berhasil ditemukan, pemilik rumah langsung digelandang ke Mapolresta Surakarta berikut barang bukti ciu yang dikemas dalam enam jerigen ukuran 20 liter, 28 botol air mineral 600ml serta empat botol air minerl ukuran 1.200 ml.
TW mengaku miras yang dijual banyak dibeli oleh langganan dari wilayah Solo dan Sukoharjo. “Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya para pelaku berikut barang bukti diamankan dan di bawa ke Mako Satuan Samapta Polresta Surakarta untuk ditindak lanjuti dan di proses sesuai prosedur Tipiring,” tegas Kompol Arfian Riski Dwi Wibowo, SIK.
Bagus Adji