blank

JEPARA(SUARABARU.ID) – Dharma Wanita Persatuan (DWP) DPUPR Jepara menggelar Bazar Sembako Murah dan Donasi Pakaian Layak Pakai (PLK), yang hasilnya disumbangkan untuk masyarakat yang membutuhkan. Juga donor darah.
Ketua DWP DPUPR Jepara, Erna Widi Nuraini Ari Bachtiar mengatakan, Lewat program Preloved for Sale, anggota DWP menjual barang atau pakaian yang masih dalam kondisi bagus, dan hasilnya disumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Banyak cara agar kita bisa berbagi. Salah satunya yaitu dengan memanfaatkan barang kesayangan milik kita yang masih layak untuk kita jual dan hasilnya untuk kita donasikan,” ungkap Erna Widi, Rabu (22/3/2023).
Dengan memberikan pakaian layak pakai ini, donator tidak akan merasa keberatan seperti halnya harus mengeluarkan uang tunai untuk melakukan aksi sosial. Karena memang, barang yang mereka donasikan ini, biasanya sudah jarang dipakai dan masih layak. Hasil keuntungan dari penjualan pakaian layak pakai ini, terkumpul sebesar Rp2.623.000 semuanya disalurkan kepada warga yang membutuhkan.
blank
“Jadi mereka tidak semata-mata mendapat pakaian bekas, tapi sudah dijual dan uangnya dikasihkan untuk membantu kebutuhan mereka,” ujarnya
Kegiatan menjelang bulan Ramadan dengan tema, “Bersama Merengkuh Ramadan, meningkatakan Rasa Kebersamaan dan kepedulanTerhadap Sesama”, selain melakukan program jual pakaian layak pakai, juga dilakukan bazar sembako murah. Cukup hanya menyedaiakan Rp60 ribu rupiah saja, masyarakat sudah bisa mendapatkan berbagai macam barang kebutuhan pokok seperti beras Raja Lele, minyak goreng, dan gula pasir. Telur pun juga dijual terpisah. Untuk Bazar sembako ini berhasil menjual sebanyak 420 paket sembako dan juga 50 kilogram telur. Selain itu, bekerjasama dengan PMI Jepara melakukan aksi donor darah. Kali ini berhasil menghimpun 50 kantong darah dari masyarakat dan karyawan DPUPR Jepara.

Hadepe – D