blank

JEPARA (SUARABARU.ID) – Ghania, demikian teman-teman biasa memanggil gadis kelahiran Jepara 7 Oktober 2002 yang memiliki nama lengkap Ghania Bilqistiyani Syakila. Namun putri bungsu dari 3 bersaudara pasangan Drs Ahmad Royani dan Wiwin Patma Dewi, S.Pd ini juga memiliki nama pena Ghabilsya saat ia ingin menuliskan imajinasinya dalam sebuah karya puisi.

Gadis berbintang Libra ini sekarang duduk di bangku kuliah Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), prodi Psikologi semester 6. Ia memilih program ini karena menurut Ghania manusia itu unik dengansegala kelebihan dan kekurangannya. Tentu saja pada suatu masa ada masalah dalam kehidupannya. Karena itu Ghania punya mimpi untuk membantu sesama untuk keluar dari persoalan yang membelenggunya.

Sekilas Ghania nampak pendiam bahkan terkesan cuek. Namun ia adalah gadis yang ramah. Bahkan mudah bergaul dan tidak membeda-bedakan dalam berteman. Namun ia juga memilih lingkungan yang dapat membangun potensi dirinya. Tak ayal jika gadis yang suka makan nasi jagung dan tiwul ini memiliki banyak teman. Soal makanan tradisional ini, Ibunya memang setiap minggu sekali menyiapkan menu tradisional ini untuk keluarga. Saat ia kuliah di Sala, kebiasaan itu masih sering dilakukan Ghania.

blank
Ghania Bilqistiyani Syakila

Deretan Prestasi

Sejak Sekolah Dasar, Ghania sudah menunjukkan sebagai gadis pintar dan berbakat. Saat duduk di bangku kelas 6 SDN 1 Kedungsarimulyo, ia menyabet gelar juara I dalam ajang lomba baca puisi HUT RI tahun 2013 tingkat kabupaten. Saat itu Ghania membawakan puisi berjudul Gadis Peminta-minta karya Toto S Bachtiar. Ini merupakan prestasi tertinggi pertama yang diraih Ghania dan sekaligus menjadi motivasi yang sangat bernilai.

Disamping itu, pada bidang akademik, Ghania juga berhasil meraih nilai tertinggi dalam UN mata pelajaran Bahasa Indonesia dengan mendapat nilai 100.

Sesuai dengan prinsip hidupnya, tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini jika ada ikhtiar kuat untuk meraihnya. Karena itu kemudian banyak prestasi berhasil diukirnya.

Selama kurun waktu SMP sampai dengan sekarang, Ghania banyak meraih prestasi dan penghargaan. Antara lain juara 3 baca puisi FLS2N tingkat SLTP kabupaten Jepara, juara 3 Karya Ilmiah tingkat SLTA Kabupaten Jepara, Juara 2 Lomba PKM Agrifiesta Competition FP KBM Universitas Bengkulu(2022), Juara Umum Creative Video International Scientific Event (I-SCIE) Rakoran ILMPI XI(2022), Hibah MBKM Proyek Independen UNS MBKM UNS(2022), Awardee Beasiswa Inspirasi Bank Syariah Indonesia(2021).

Alumni SMPN 1` Welahan ini juga berhasil menyabet Juara 1 Video Lomba Kreatif Befary Competition Universitas Negeri Semarang(2021), Top 5 Lomba Desain Intervensi Psychofest Oktober, 2021 Universitas Airlangga(2021), Top Lomba Desain Intervensi Psyfic Universitas Hasanuddin(2021), Pendanaan PKM-Riset Sosial Humaniora Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi(2021).

blank
Ghania Bilqistiyani Syakila dan penghargaannya

Juga juara 3 Lomba Baca Puisi Olympiade UNS Universitas Sebelas Maret Maret (2021), Juara 1 Lomba Cipta Baca Puisi Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah Jawa Tengah Resor Jepara (Juli, 2020), Juara 1 lomba Cipta dan baca puisi HUT dr. Cipto Mangunkusumo Yayasan Kartini (2023), Penulis Antologi Puisi Membaca Jepara Gaperto Art Community dan Pemerintah Kabupaten Jepara 2014 – Sekarang.

Selain prestasi di bidang akademis, Ghania juga memiliki pengalaman dalam berorganisasi dan volunteer. Ia pernah menjadi ketua OSIS di SMPN 1 Welahan(2015) dan juga menjadi ketua MPK di SMAN 1 Welahan(2018).

Saat ini Ghania juga menjadi Assisstant Lecturer Psychology Department Kepala Program Studi Psikologi UNS(2022 sampai sekarang), Trauma Healing Team Gempa Bumi Cianjur Pusat Studi Bencana UNS(2022), Psychological First Aid Team Komite Sosial Kemasyarakatan HIMAPSI UNS(2022).

Juga teman dengar RATA UNS Kementrian Sosial Kemasyarakatan, BEM UNS HIMAPSI Fakultas Kedokteran UNS Kepala Komite Pengembangan Keilmuwan dan Pendidikan(2021-2022), HIMAPSI Fakultas Kedokteran UNS Staff Komite Pengembangan Keilmuwan dan Pendidikan, LPM Erythro Fakultas kedokteran UNS Staff Divisi Perusahaan92021-2022), Kastrat De Geneskunde Staff Divi Keilmiahan(2020-2021).

blank
Ghania saat kegiatan First Aids Gempa Cianjur.

Hak Kekayaan Intelektual

Penyuka warna pink dan seafood ini hasil karyanya telah memperoleh sertifikat Hak Kekayaan Intelektual, antara lain : Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia HKI (Hak Kekayaan Intelektual) Karya Tulis Artikel “Efektivitas Pendekatan Cognitive Behaviour Modification dalam Mengelola Stres Akademik Pada Mahasiswa Kedokteran Di Masa Pandemi” (2021- seumur hidup), Juga untuk karyanya Modul Cognitive Behaviour Modification Mission (CBMission) – Sibision.id (September, 2021 – Seumur hidup).

Kagumi RA Kartini

Ghania sangat berterima kasih kepada R.A. Kartini yang telah membuka jalan bagi generasi perempuan Indonesia, sehingga dia bisa memiliki kesempatan untuk mengembangkan potensi dirinya. Bahkan memiliki mimpi yang ingin digapainya dcengan sungguh-sungguh. Karena itu kenmdati Ghania memiliki kegiatan yang cukup banyak, IPK semester 6 masih 3,69.

Ghania juga berpesan kepada perempuan Jepara, khususnya kalangan milenial untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan yang ada untuk mengembangkan potensi diri, karena kesempatan ke-2 jarang ada. Ada banyak persoalan ditengah-tengah masyarakat yang menunggu kiprah dan uluran tangan perempuan. Karena itu Ghania ingin bergandengan tangan dengan pemuda – pemudi yang kreatif dan adaptif dalam menyikapi perubahan.

blank
Ghania, ingin menjadi bagian yang merubah negeri

“Kita harus menjadi bagian dari kelompok muda yang membawa perubahan bagi negeri ini ke arah yang lebih baik. Bukan hanya menjadi kelompok yang diubah oleh jaman,” tegasnya.

Karena itu Ghania sangat tertarik dengan pendidikan, anak-anak, buku dan isu kesehatan mental dan sekaligus berharap dia bisa menjadi bagian dari penebar hal positif dan inspiratif di manapun dia berada.

Hadi Priyanto