Ilustrasi kombinasi kurma dan madu. Foto: Pixabay

SEMARANG(SUARABARU.ID)- Selalu ada makanan yang populer di bulan Ramadan, salah satunya yaitu buah kurma dan madu. Banyak orang yang makan buah kurma secara langsung ataupun dikombinasikan dengan madu sebagai sajian takjil.

Dilansir dari Suara.com, kurma dan madu merupakan kombinasi nutrisi sempurna yang baik bagi tubuh. Banyak orang mengonsumsi keduanya sebagai pengganti energi terutama ketika berpuasa. Kurma dan madu juga mengandung zat pemanis alami yang baik bagi tubuh.

Mengombinasi madu dan kurma tentu baik untuk kesehatan. Dengan mengonsumsi madu dan kurma secara rutin, kamu akan mendapatkan banyak manfaatnya, seperti memenuhi asupan nutrisi tubuh, menjaga kestabilan gula darah, meningkatkan energi tubuh, hingga meningkatkan imunitas.

Baca Juga: Dapat Meningkatkan Kesehatan Tulang, 4 Khasiat Kurma Bagi Kesehatan

Kurma dan madu mengandung beberapa zat gizi yang baik untuk menjaga imunitas tubuh. Kurma mengandung zinc, zat besi, dan vitamin A. Zinc adalah mineral yang diperlukan untuk menjaga fungsi sel darah putih dalam melawan bakteri dan virus. Sementara, vitamin A mampu mencegah infeksi bakteri, virus, dan parasit.

Melansir hellosehat.com, manfaat kurma dan madu sebagai berikut.

1. Menstabilkan Kadar Gula Darah

Gula memang dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan energi. Namun, bagi penderita penyakit tertentu gula akan sangat dihindari. Kamu enggak perlu khawatir, karena masih bisa mengganti gula dengan madu dan kurma. Zat manis yang terkadung didalamnya memiliki indeks glikemik yang rendah.

Sehingga, aman untuk dikonsumsi bagi penderita penyakit tertentu. Biasanya dokter akan menyarankan konsumsi makanan manis seperti madu dan kurma.

2. Memenuhi Kebutuhan Nutrisi

Kurma mengandung berbagai jenis Vitamin B. Vitamin B pada kurma bermanfaat dalam membantu proses pencernaan. Sementara itu, vitamin lainnya membantu pembentukan sel darah baru. Kurma sangat bermanfaat untuk sistem pencernaan kita.

Baca Juga: Dapat Meningkatkan Kesehatan Tulang, 4 Khasiat Kurma Bagi Kesehatan

3. Menurunkan Kadar Lemak Jahat

Beberapa penelitian membuktikan bahwa mengonsumsi madu dan kurma bisa menurunkan kadar lemak jahat. Hal ini juga didukung oleh penelitian yang diterbitkan Journal of Ayub Medical College Abbottabad (2013).

Hasilnya menunjukkan bahwa konsumsi madu terbukti efektif turunkan kadar lemak jahat dalam darah.

4. Menambah Energi

Kurma mengandung zat pemanis alami. Kandungan dalam biji kurma akan diolah menjadi kalori yang berguna untuk mengembalikan energi setelah beraktivitas seharian. Bila kamu habis mengonsumsi kurma akan terasa lebih berenergi.

5. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Kurma dan madu mengandung beberapa zat gizi yang baik untuk menjaga imunitas tubuh. Kurma mengandung zinc, zat besi, dan vitamin. Zinc adalah mineral yang diperlukan untuk menjaga fungsi sel darah putih dalam melawan bakteri dan virus. Vitamin A mampu mencegah infeksi bakteri, virus, dan parasit.

Sementara itu, manfaat madu untuk daya tahan tubuh. Didalam madu juga terkandung protein, karbohidrat, kalsium dll. Jenis madu juga macam-macam seperti madu hitam, madu hutan, madu alami dll.

Jadi, manfaat madu dan kurma berpotensi membuat kamu enggak mudah sakit.

Claudia