blank
PENCARIAN - Tim gabungan melakukan pencarian korban. (Foto: Istimewa)

SLAWI (SUARABARU.ID) – Johan Adi Saputra (23) warga Desa Karangjambu RT 03/RW 01 Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah dinyatakan hilang. Johan hilang diduga tenggelam saat mancing di Jembatan Kaligung Desa Karangjambu Kecamatan Balapulang pada Selasa (21/2/2023) pukul 14.30 WIB.

Belum ditemukannya Johan, disampaikan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tegal melalui grup WhatsApp Rabu (22/2/2023). Melalui keterangan tertulisnya BPBD Kabupaten Tegal menyampaikan, Johan diduga korban tenggelam berdasarkan saksi penjaga warung Suhid (43).

Pada kronologi tertulis pada Selasa (21/2/2023) sekira pukul 14.30 korban pamit kepada keluarga untuk memancing. Pukul 14.40 WIB korban menitipkan sepeda motor di warung saksi Suhid dan korban menuju ke bawah jembatan.

Pukul 18.00 saksi Suhid ke rumah keluarga korban mengabarkan bahwa korban menitipkan motor untuk mancing tapi hingga pukul 17.00 korban tidak ada dilokasi. Pukul 18.30 keluarga juga ikut mengecek di Tempat Kejadian Perkara (TKP) ternyata juga sama korban tidak ada.

Salah satu keluarga korban, Sofi, saat dikonfirmasi melalui telepon seluler Rabu (22/02/2023) petang juga belum ada kabar korban. “Untuk sekarang belum ada informasi baru Mas,” tulusnya singkat.

Ciri-ciri korban, rambut cepak, hidung mancung. Pakaian terakhir yang digunakan celana jeans warna abu-abu (potong pendek), jaket switer abu-abu dan menggunakan sendal jepit. Tim gabungan terus melakukan pencarian korban.

Sutrisno