BLORA (SUARABARU.ID) – Komando Distrik Militer (Kodim) 0721/Blora bersinergi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blora, Pemerintah Desa Geneng serta Pemerintah Kecamatan Jepon melakukan reboisasi/penghijauan di kawasan embung dan sepanjang jalan desa Geneng. Selasa (14/2/2023).
Dilaksanakan kegiatkan penghijauan mumpung masih penghujan, ratusan bibit pohon di Tanam di Desa Geneng, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora,
Komandan Kodim (Dandim) 0721/Blora Letkol Inf Andy Soelistyo Kurniawan Putro, S.Sos., M.Tr (Han) melalui Pasi Ter Kodim 0721/Blora Kapten Infanteri Lukman Hakim, S.Sos, menjelaskan bahwa sesuai instruksi dan perintah dari pimpinan yang diatas untuk melaksanakan kegiatan penghijauan.
“Kami melaksanakan penghijauan ini di Desa Geneng, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora. Untuk bibit tanaman yang kita tanam, yaitu buah – buahan dan tanaman keras. Hari ini, selain di tepi embung juga kita tanam di sepenjang jalan 1 Km, di wilayah desa Geneng juga,” jelas Kapten Infanteri Lukman Hakim, Pasi Ter Kodim 0721/Blora.
Untuk diketahui, jenis tanaman dalam kegiatan reboisasi/penghijauan yaitu tanaman buah-buahan 50 bibit dan tanaman keras 150 bibit.
Pada kesempatan itu, Kepala DPUR Blora Ir. Samgautama Karnajaya, MT., melalui Kepala Bidang Sumber Daya Air, Surat, ST., MT., saat berada di lokasi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kolaborasi bersama dengan TNI Kodim 0721/Blora.
“Kami ucapkan terima kasih, dengan kolaborasi dan bersama-sama nanti kita bisa mewujudkan program penghijauan Kabupaten Blora akan lebih optimal,” kata Surat, Kabid SDA DPUPR Blora.
Penghijauan Bantaran Sungai Lusi
Ke depannya, lanjut Surat, pihaknya akan mendorong dan sudah berdiskusi dengan Pasi Ter Kodim 0721/Blora, akan melakukan penghijauan di bantaran sungai Lusi.