Sedangkan bibit ikan yang ditebar di embung sebelumnya, nantinya untuk pemancingan masyarakat desa setempat yang akan diatur oleh Kepala Desa.
“Diharapkan nanti ada pertumbuhan ekonomi di sekitar embung Geneng. Seperti dikasih gazebo, ada wahana istirahat, wahana swa-foto untuk anak muda, ada warung kopinya, sambil menikmati hijaunya tumbuhan, padi yang sudah menguning,” ujar Bukri.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Geneng, Jati, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan penghijauan di wilayah desanya.
“Wah, ini luar biasa sekali, memang ke depan saya kepingin Desa Geneng, menjadi Geneng Hijau, setiap tahun sudah kita adakan lomba penghijauan, dan kegiatan itu terus berlanjut, termasuk hari ini, kita kerja sama dengan Kodim 0721/Blora, DPUPR dan juga Kepolisian,” kata Jati.
Kudnadi Saputro