blank
Petinggi Jambu bersama para juara (Foto: Aisyiah|)

JEPARA (SUARABARU.ID) – Keberadaan SMP Muhammadiyah 1 Mlonggo di Jepara sudah lebih setengah abad, tepatnya 56 tahun. Sebab SMP ini berdiri pada 2 Februari 1967.

Dalam rangka milad SMP Muhammadiyah 1 Mlonggo ke-56 yang jatuh pada hari Kamis 2 Februari 2023 M, banyak kegiatan yang dilaksanakan, diantaranya tanggal 1 Februari 2023 lomba antar SD/MI . Adapun lomba yang dipertandingkan adalah lomba double petanque , lomba cipta dan baca puisi serta lomba membaca geguritan. Lomba diikuti oleh SD / MI di kecamatan Mlonggo, Pakis Aji dan kecamatan Bangsri.

Kepala SMP Muhammadiyah Mlonggo, Hj. Nanik Budiasri.S.Pd. menjelaskan, acara ini digelar dalam rangka PPDB SMP Musago untuk tahun pelajaran 2023 / 2024. “Semoga dengan diadakannya lomba tersebut banyak peserta didik yang mendaftar dan bersekolah di SMP Muhammadiyah MLonggo’’, ungkap

Sementara puncak milad dilaksanakan pada hari Kamis 2 Februari 2023. Acara diawali dengan senam SKJ ( senam kesegaran jasmani) bersama Pimpinan Cabang Muhammadiyah Mlonggo, Pimpinan Cabang Aisyiyah Mlonggo, organisasi otonom dan Perguruan Muhammadiyah Mlonggo mulai dari tingkat PAUD , TK, ,SMP dan SMK didukung oleh wali murid dan juga alumni SMP Muhammadiyah 1 Mlonggo berbagai angkatan.

blank
Para juara lomba dalam rangka mulad SAMP Muhammadiyah Mlonggo ( Foto: Aisyiah)

Perayaan milad juga dimeriahkan dengan jalan sehat dengan berbagai macam hadiah kejutan/door prize menarik serta bazar kewirausahaan siswa siswi SMP Musago mulai dari kelas 7 , 8 dan 9. Juga ada band lokal yang menambah meriah acara kali ini yaitu Senja Jingga Jepara.

Petinggi Jambu H. Sudarsono,S.Ag.,SW.Pd,.M.Pd.I yang hadir dan memberikan sambutan sekaligus menyerahkan hadiah bagi para pemenang lomba mengajak sumua fihak bersama-sama untuk mencerdaskan bangsa baik lewat pendidikan, organisasi dan masyarakat sesuai dengan tema milad merekatkan ukhuwah mencerdaskan bangsa.
blank
Diakhir acara ditutup dengan pelantikan Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah ( PR IPM) SMP Muhammadiyah 1 Mlonggo yang dinahkodai oleh Fauzy Ilham Pratama sebagai ketua umum dan Vini Venisa sebagai Sekretaris umum. PR IPM SMP Muhammadiyah 1 Mlonggo dilantik secara resmi oleh Nasyiatul Aisyiyah selaku guru ISMUBA.
Nasyiatul Aisyiyah