blank
Personel anggota Polres Grobogan berlatih kesenian karawitan sebagai penanda kepedulian untuk menjaga kelestarian seni tradisi. Foto: Humas Polres Grobogan

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Peduli dan merasa perlu untuk menjaga kelestarian seni tradisi disadari oleh jajaran Polres Grobogan. Di luar tugas kedinasannya, ternyata para anggota polisi ini tidak melupakan seni kebudayaan, khususnya karawitan.

Beberapa personel Polres Grobogan terlihat meluangkan waktunya untuk mengikuti latihan karawitan. Mereka tampak berlatih karawitan bersama di barak Dalmas Polres Grobogan, Kamis 5 Januari 2023.

Tak hanya para staf di Polres Grobogan, bahkan Wakapolres Grobogan yakni Kompol Samsu Wirman turut berlatih karawitan bersama anggotanya tersebut.

Kelompok kesenian karawitan ini telah terbentuk di Polres Grobogan dengan anggotanya adalah para personel dan rutin seminggu dua kali untuk berlatih.

β€œIni salah satu kegiatan positif yang kita lakukan. Kita berlatih seni karawitan untuk melestarikan seni budaya daerah,” ungkap Wakapolres Grobogan, Kompol Samsu Wirman.

Bahkan, Kompol Samsu Wirman mengungkapkan, seni karawitan merupakan salah satu seni budaya yang digemari oleh masyarakat Kabupaten Grobogan.

Tim Hadroh

Selain memiliki kelompok karawitan, sebelumnya Polres Grobogan juga memiliki tim hadroh yang juga berisikan oleh gabungan anggota Polres Grobogan.