Banyak orang kemungkinan setuju apabila menyebut ayam fillet menjadi satu bahan yang menjadi incaran.

Apalagi hanya dengan ayam fillet, akan dapat membuat banyak menu masakan yang jadi kegemaran anak-anak.

Selain bergizi tinggi, ayam fillet ini juga lezat, nikmat dan tentunya mudah untuk diolah.

Berbagai macam ayam fillet dapat di olah dan dikreasikan untuk temani menu makan di siang maupun malam hari.

Tak hanya itu, olahan ayam fillet juga dapat membantu dalam membatasi lemak yang ada di dalam tubuh kita.

Sungguh menggugah selera, apalagi tekstur dari daging fillet yang lembut dan sedikit kenyal.

Beragam cara dapat dilakukan untuk mengkreasikan olahan daging fillet ini, seperti Chicken Cordon Bleu.

Berikut resep mudah dan praktis untuk membuatnya :

Bahan yang di butuhkan

– 1 pasang dada ayam yang sudah di bagi lepat menjadi 2 bagian

– Garam, lada hitam bubuk, bawang putih bubuk, bumbu kaldu

– Smoked beef

– Keju mozzarella

– Tepung terigu secukupnya

– Tepung roti secukupnya

– 1 butir telur yang sudah di kocok

Langkah pembuatan :

1. Cuci ayam fillet yang sudah disiapkan.

2. Pipihkan ayam hingga halus jangan sampai robek.

Kemudian bumbui ayam dengan garam, lada hitam bubuk, bubuk bawang putih, dan sedikit bumbu kaldu hingga merata di kedua sisi.

Diamkan di kulkas selama kurang lebih 1 jam.

3. Ambil ayam dengan smoked meat dan keju, lalu gulung dan tutup menggunakan dengan tusuk gigi aar tidak hancur.

4. Taburi ayam dengan tepung terigu, celupkan ke kocokan telur, lalu balurkan tepung roti.

Masukkan olahan yang sudah terbentuk tadi kedalam freezer selama kurang lebih 15 menit.

5. Nyalakan kompor kemudian panaskan minyak goreng (setidaknya ¾ ayam harus terendam minyak), lalu goreng hingga magang berwana coklat keemasan.

6. Setelah selesai, sajikan dan tambahkan kentang goreng dan wortel sebagai pelengkap.

Untuk saus yang akan digunakan sebagai pendamping, dapat dikreasikan sendiri sesuai selera kalian.

Jangan lupa untuk menambahkan saus sambal dan mayones ya!

 

.