blank
Penampilan salah satu peserta dalam Vocal Group Competition tingkat nasional yang digelar Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Saptagita Universitas Semarang (USM) di Gedung V Lantai 6 Ruang Prof Ir Joetata Hadihardaja Universitas Semarang. (Foto:News Pool USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Vocal Group Competition tingkat nasional yang digelar Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Saptagita Universitas Semarang (USM) di Gedung V Lantai 6 Ruang Prof Ir Joetata Hadihardaja Universitas Semarang pada 16-17 Desember 2022 berakhir sukses.

Menurut Panitia, Wahyu Triasmoro, event yang akan menjadi agenda rutin setiap tahun itu diikuti peserta mulai usia 9 tahun hingga dewasa.

”Respons peserta luar biasa.Mereka tidak hanya datang dari Jawa Tengah, tapi juga dari Jawa Timur, Jawa Barat hingga luar Pulau Jawa seperti Batam, Kalimantan, Bali, Surabaya, Sumedang, Jakarta,” kata Wahyu.

Wahyu mengungkapkan, event tingkat nasional ini baru pertama kali diselenggarakan.

”Untuk Vocal Group Competitions ini baru pertama kali diadakan, sebelumnya kami mengadakan lomba rutin yaitu USC (USM Seni Contest) tapi yang solo vocal. Untuk yang Vocal Group Competitions ini lebih menarik lagi karena ada kategori duet, kategori trio, kategori quarter, dan kategori vocal group,” ungkapnya.

Dia mengatakan, Vocal Group Competitions Tingkat Nasional merupakan pergantian dari event LPS (Lomba Paduan Suara) yang ke-12.

”Sebelumnya, kita ingin mengadakan kegiatan rutin Lomba Paduan Suara (LPS). Tapi karena waktu yang sangat mepet dan membutuhkan waktu persiapan minimal 6 bulan, jadi kegiatan tersebut kita hentikan dulu, dan kita gelar Vocal Group Competitions Tingkat Nasional,” jelas Wahyu.

Dia menambahkan, semula ada 4 kategori yaitu kategori duet, kategori trio, kategori quarter, dan kategori vocal group. Namun karena animo peserta cukup banyak, sehingga digelar kategori duet dan vocal group.

”Peserta dua nomor itu datang dari Kota Solo, Salatiga, Magelang, Yogyakarta, Sumedang, Cirebon, Jakarta, dan juga Jawa Timur,” ungkapnya.

Berdasarkan keputusan dewan juri yakni Dr.Amri Panahatan Sihotang, S.S.,S.H.,M.Hum, Ari Sulistiyanto, S.E dan Aryadi Sayugyanto, S.H, keluar sebagai juara 1 kategori duet adalah Berdua Voice dari Unwahas dengan nilai 1224 poin. Posisi kedua ditempati Me and Mom (1207 poin), sedangkan juara ketiga diraih Dua Dewi dari Salatiga (1200 poin).

Kemudian juara harapan 1 diraih Stefani dan Exawanda dengan nilai 1183. Juara harapan dua diraih Viva Voice (1159 poin) serta juara harapan tiga diraih Duo Danto dari Solo (1129 poin).

Untuk kategori vocal group, juara pertama diraih Nayogi dengan nilai 1215 poin, disusul juara kedua Voice Idola dengan 1190 poin di posisi kedua, dan juara ketiga diraih NU Voice (1178 poin).

Juara harapan 1 diraih Celestial dengan nilai 1145 poin, sedangkan juara harapan 2 dan 3 ditempati Wahid Hasyim Voice (113 poin) dan Voice 8 dari SMK Negeri 8 Semarang (1112 poin).

Sementara itu, terdapat peserta terfavorit menurut penonton diraih Nayogi dengan meraih 28 suara. Sedangkan peserta terunik, Girls Stars Voice. Adapun performa terbaik diraih Dahayu Voice.

Wahyu menjelaskan, tujuan kegiatan untuk memperkenalkan Universitas Semarang kepada masyarakat.

”Tujuan utama kegiatan ini untuk mempromosikan Universitas Semarang, karena ini adalah event yang sangat ditunggu-tunggu,” terangnya.

Dia berharap, ke depan peserta makin banyak dan masyarakat makin meminati kuliah di USM.

”Semoga tahun depan, peserta lomba lebih banyak lagi dari sekarang. Selain itu masyarakat juga makin banyak yang kuliah di USM,” tandas Wahyu.

Muhaimin